Chelsea menghidupkan peluang mereka untuk lolos ke fase 16 besar Liga Champions usai menghempaskan tamunya, Schalke 04, di Stamford Bridge, Rabu 7 November 2013, tiga gol tanpa balas. Samuel Eto'o mampu menjadi bintang di pertandingan ini dengan dua golnya.
Chelsea sempat tertekan oleh tim tamu di awal-awal laga. Namun, perlahan-lahan akhirnya mereka mampu keluar dari tekanan tersebut.
Hingga pada akhirnya, kebuntuan pecah di menit 31. Kesalahan dari kiper Schalke, Timo Hildebrand, ternyata membuat nama Eto'o terpampang di papan skor. Bermaksud mengirimkan bola kepada rekannya, tendangan Hildebrand justru mengenai kaki Eto'o dan bola bergulir ke gawangnya sendiri.
Chelsea pun menutup paruh pertama dengan keunggulan 1-0. Di babak kedua, Schalke mencoba memperbaiki penampilan mereka. Sayang, The Royal Blues harus kembali tertinggal di menit 54.
Umpan dari Willian mampu diterima dengan baik oleh Eto'o. Tanpa kesulitan, striker asal Kamerun tersebut kembali membobol gawang Hildebrand.
Kemenangan The Blues akhirnya dipastikan oleh gol pemain pengganti, Demba Ba di menit 83. Dengan kemenangan ini, Chelsea memimpin klasemen Grup E dengan 9 poin dari 4 laga. Sedangkan Schalke berada di bawahnya dengan selisih 3 angka.
Pemain Chelsea, Samuel Eto'o (kiri) |
Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/456655-chelsea-hempaskan-schalke-tiga-gol-tanpa-balas
total komentar :