Saturday, November 2, 2013

Kekasih Sinclair "Lupa" Pakai Br*a Dalam Pesta Halloween,

Kekasih winger West Bromwich Albion Scott Sinclair, Helen Flanagan, membuat heboh sebuah pesta Halloween. Penyebabnya model panas itu tidak mengenakan bra ketika menggunakan kostum Tinkerbell.

Flanagan melakukan persiapan yang serius untuk hadir ke pesta Halloween Mirror Ball di Hotel Radisson, Manchester, Kamis 31 Oktober 2013 waktu setempat. WAGs 23 tahun itu berdandan ala sahabat Peter Pan, Tinkerbell.


http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/06/06/208631_helen-flanagan_250_188.jpg

Mengenakan gaun berwarna hijau, Flanagan mendandani wajahnya seperti tinkerbell. Mantan pemain sinetron Coronation Street itu juga mengenakan sayap di bagian belakang.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/11/01/227983_kekasih-scott-sinclair--helen-flanagan--hadiri-pesta-halloween_250_188.jpg



Flanagan semakin menjadi perhatian pertama setelah tidak mengenakan br*a saat hadir ke pesta Halloween tersebut. Meski begitu, WAGs berambut pirang itu tetap percaya diri ketika menghadapi para paparazzi yang mencoba mengambil gambar. Bahkan Flanagan sempat berpose sebelum masuk ke tempat pesta.

"Bersiap-siap untuk pesta. Lebih baik telat daripada tidak datang. Tinkerbell sedang dalam perjalanan," ujar Flanagan melalui Twitter seperti dilansir Daily Mail.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/11/01/228003_kekasih-scott-sinclair--helen-flanagan--di-pesta-halloween_250_188.jpg


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455610-hadiri-pesta-halloween--kekasih-sinclair--lupa--pakai-bra

komentar :
Selengkapnya

Aksi Konyol Ferdinand dan Van Persie Dalam Foto

Kedua bintang Manchester United, Rio Ferdinand dan Robin van Persie berubah menjadi monster yang menyeramkan. Mereka menjadi dua hantu legendaris dalam pesta Halloween untuk anak-anak yang diadakan pada Minggu 27 Oktober 2013 kemarin sore waktu setempat dipusat kota Manchester.

Seperti dilansir Metro.co.uk, keduanya mengikuti pesta tersebut seusai membela timnya melawan Stoke City di Stadion Old Trafford pada Sabtu 26 Oktober 2013 Lalu. Dimana RVP berhasil menyumbangkan satu gol tersebut dan menjadikan The Red Devils berhasil comeback setelah tertinggal dua gol dan menaklukkan The Potters dengan skor 3-2.

Alhasil kemenangan tersebut dirayakan secara kecil-kecilan oleh dua pemain tersebut dengan mengikuti pesta Halloween untuk anak kecil. Disana Ferdinand berperan sebagai Frankenstein dan Van Persie menjadi drakula untuk menakut-menakuti mereka, Ferdy lantas mengabadikan momen tersebut melalui jejaring sosial Instagram pribadinya.

"Saya dan Van Persie sedang berada di tengah pesta anak-anak untuk menakut-nakuti mereka!! #Halloween" ujar bek veteran tersebut dalam foto itu.

http://macanbola.com/foto_berita/large_70d1dcc__0000135291.jpg

http://macanbola.com/cms-poca/tinymcpuk/gambar/image//halloween-e1382894747668.png

Sumber :http://forum.viva.co.id/liga-inggris/1317512-foto-aksi-konyol-ferdinand-dan-van-persie.html

komentar :
Selengkapnya

Brooklyn Sang Penerus Dinasti Beckham di MU

Manchester - David Beckham memang sudah lama meninggalkan Manchester United dan sudah tidak lagi jadi bagian klub itu. Namun, dalam beberapa tahun ke depan mungkin kita akan melihat Beckham lainnya di sana.

Beckham, buat United, adalah legenda hidup. Dia adalah didikan asli klub tersebut sebelum akhirnya tumbuh besar menjadi bintang.

Kendati tidak mengakhiri kariernya bersama 'Setan Merah', Beckham tetap mendapatkan tempat di hati pendukung. Ketika dia kembali ke Old Trafford dengan seragam AC Milan beberapa tahun silam, dia masih mendapatkan sambutan hangat.

Kini, ada kemungkinan para pendukung United bakal melihat Beckham lainnya di Old Trafford.

Brooklyn, putra sulung Beckham yang lahir pada tahun di mana United memenangi treble, kini tengah menjalani trial di United. Dari kabar yang dilansir Daily Mail, Brooklyn ditawarkan satu tempat di akademi United.

Ini bukan pertama kalinya Brooklyn melakoni trial di salah satu klub Premier League. Sebelum ini, dia sudah pernah melakukannya bersama Arsenal.

"Dia ikut latihan dengan tim akademi dengan didampingi ayahnya. Ini adalah kesempatannya untuk tampil bagus. Jika oke, pihak akademi pasti akan menggaetnya," bisik seorang sumber United kepada Manchester Evening News.

 http://images.detik.com/content/2013/11/01/424/broklynisi.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/01/160037/2401670/424/brooklyn-penerus-dinasti-beckham-di-mu?b991106gibol

komentar :
Selengkapnya

Allegri: Rossoneri Harus Mulai Konsisten Menang Malam Dini!!

Milan - AC Milan masih belum konsisten dalam hal penampilan dan membuat mereka kini jauh dari papan atas. Misi kembali ke jalur kemenangan pun dicanangkan, dimulai dari laga melawan Fiorentina akhir pekan ini.

Sepuluh pekan sudah berlalu di Seri A, tapi Milan masih terpaku di papan tengah klasemen. Tim asuhan Massimiliano Allegri saat ini menduduki urutan 10 dengan torehan 12 angka dari tiga kemenangan, tiga imbang, dan empat kekalahan. Mereka berselisih 18 poin dari AS Roma di puncak.

"Kami memang belum melaju di liga, tapi kami tidak boleh melupakan momen-momen euforia seperti setelah laga melawan Barcelona dan momen-momen menyulitkan setelah pertandingan melawan Parma," ungkap Allegri seperti dikutip Football Italia.

"Kami harus tetap termotivasi karena masih ada 28 pertandingan lagi dan tujuan kami adalah meraih poin lebih banyak dari musim lalu. Mulai besok, kami harus mulai menang," tambahnya.

Misi Milan kembali ke jalur kemenangan dimulai saat menjamu Fiorentina di San Siro, Minggu (3/11/2013) dinihari WIB. Kedua tim menatap laga ini sama-sama dengan bekal kurang memuaskan di pertandingan sebelumnya. Milan berimbang 1-1 melawan Lazio sementara Fiorentina takluk 1-2 dari Napoli.

Allegri pun memprediksi pertandingan bakal berjalan sengit karena kedua tim sama-sama ingin bangkit.

"Pertandingan besok akan jadi pertandingan yang menarik, kami akan datang dengan amarah tapi mereka (Fiorentina) juga. Kedua tim akan berusaha untuk menang jadi kami perlu waspada," katanya.

"Fiorentina memainkan laga hebat melawan Napoli dan mereka dibangun untuk masuk ke tiga besar. Tapi besok kami akan punya kesempatan untuk sedikit menipiskan jarak di klasemen," tutupnya.

http://images.detik.com/content/2013/11/02/71/milani.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/02/013242/2402136/71/allegri-rossoneri-harus-mulai-konsisten-menang?b991104bcom

komentar :
Selengkapnya

Malam Ini Adu Kuat Arsenal-Liverpool di Emirates, Prediksi Anda?!

Jakarta - Akhir pekan ini big match Liga Inggris adalah Arsenal versus Liverpool. Mereka akan bertempur di Emirates Stadium dalam posisi yang berdekatan di papan atas.

Sama-sama baru kalah satu kali dari sembilan pertandingan, The Gunners sedang di puncak klasemen, sedangkan The Reds di urutan ketiga dengan jarak hanya dua poin. Tim yang berada di antara mereka, Chelsea, akan melawat ke markas Newcastle United.

Bagi Arsenal ini akan menjadi laga besar keduanya di liga musim ini. Kala menghadapi tetangga terdekatnya, Tottenham Hotspur, mereka berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0.

Kemarin Per Mertesacker dkk. memang kalah dari Chelsea, tapi itu di Piala Liga, yang memang terlanjur dianggap kurang penting oleh mereka. Hanya saja, kekalahan itu tetap saja mengurangi sebuah trofi yang bisa dimenangi di musim ini.

Selain menghibur fans yang tak suka timnya dikalahkan Chelsea, kemenangan atas Liverpool hari Sabtu (2/11/2013) lusa akan menggaransi Arsenal untuk tetap bercokol sebagai pimpinan kompetisi. Jika berhasil, maka itu akan menjadi modal psikologis yang sangat baik karena selanjutnya Arsenal akan menghadapi Borussia Dortmund di Liga Champions dan Manchester United pekan depan.

Di sisi Liverpool, inilah big match kedua mereka di liga musim ini, setelah pada 1 September sukses menaklukkan MU 1-0 di Anfield -- walaupun 24 hari kemudian dikalahkan tim yang sama, juga dengan skor 0-1, di Capital One Cup.

Pendukung Liverpool sedang dalam gairah yang sangat tinggi karena sejauh ini pasukan Brendan Rodgers tampil bagus. Penyerangan mereka juga sedang ciamik, dengan menghasilkan rata-rata tiga gol per game dalam empat laga terakhir. Dan dua ujung tombak mereka, Luis Suarez dan Daniel Sturridge, tengah memperlihatkan sesuatu yang menyenangkan.

Musim lalu Liverpool tak bisa mengalahkan lawannya itu. Mereka tumbang 0-2 di Anfield, dan hanya mampu bermain imbang 2-2 di Emirates.

Prediksi Anda, apa hasil pertandingan nanti?

http://images.detik.com/content/2013/10/31/72/livars.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/31/145050/2400628/72/adu-kuat-arsenal-liverpool-di-emirates-akhir-pekan-ini?b991101mainnews

komentar :
Selengkapnya

Ancelotti Sanjung Bale Banget !!

Madrid - Gareth Bale tampil bagus saat Real Madrid mencukur Sevilla. Carlo Ancelotti pun berujar bahwa performa itu menunjukan kemampuan yang sebenarnya dari pesepakbola 24 tahun itu.

Los Blancos memetik kemenangan 7-3 saat menjamu Sevilla dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (31/10/2013) dinihari WIB.

Cristiano Ronaldo mencetak hat-trick, sementara Karim Benzema dan Bale masing-masing menyumbangkan dua gol.

Buat Benzema dan Bale, mereka tak cuma mencatatkan namanya di papan skor. Keduanya juga mampu dua kali membukukan diri dalam daftar pemberi assist.

Ancelotti yang melihat Bale sudah mulai tampil maksimal lantas melontarkan pujian. Italiano itu juga yakin bahwa pemain timnas Wales itu bakal semakin mempunyai peran penting di Madrid di masa depan.

"Malam ini, semua orang melihat Gareth (Bale) yang sebebnarnya," kata Ancelotti di Real Madrid TV.

"Dia bermain sangat bagus, menunjukan skill yang fantastis. Itu memang butuh waktu, tapi itu memang diperlukan. Kini, dia tak lagi punya kendala fisik dan dia mampu meningkatkan kepercayaan diri, jadi dia akan menjadi bagian penting dari kami di masa mendatang," tambahnya.

 http://images.detik.com/content/2013/10/31/75/baleancelottigettyangel.jpg


Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/31/114245/2400310/75/ancelotti-sanjung-bale-setinggi-langit

komentar :
Selengkapnya

Ini Banyaknya Rekor-rekor di Bernabeu Semalam

Madrid - Kemenangan 7-3 yang diraih oleh Real Madrid atas Sevilla semalam membuahkan beberapa rekor. Apa sajakah rekor-rekor tersebut?

Pada pertandingan yang dihelat di Santiago Bernabeu, Kamis (31/10/2013) dinihari WIB, Madrid menang berkat tiga gol dari Cristiano Ronaldo, dua gol dari Karim Benzema, dan dua gol dari Gareth Bale.

Sementara, tiga gol Sevilla dihasilkan oleh Ivan Rakitic (dua gol) dan Carlos Bacca.

Kendati menang telak, Carlo Ancelotti menyebut bahwa Madrid masih butuh perbaikan. Kebobolan tiga gol menunjukkan bahwa Los Blancos masih kurang seimbang dalam menyerang dan bertahan.

Toh, tetap saja kemenangan 7-3 itu adalah kemenangan yang terbilang impresif.

Dalam catatan InfoStrada, ini adalah pertama kalinya dalam 46 tahun terakhir tercipta 10 atau lebih gol di Bernabeu. Rekor sebelumnya adalah ketika Madrid mengalahkan Real Sociedad 9-1 pada 1967.

Rekor lainnya adalah untuk Sevilla. Bagi tim asal Andalusia tersebut, ini adalah kekalahan paling telak yang pernah mereka dapatkan di liga. Rekor sebelumnya adalah ketika mereka takluk 3-6 dari Osasuna tahun 1935.

Kemenangan ini masih belum mengubah posisi Madrid di klasemen. Madrid masih tetap berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi nilai 25, tertinggal dua angka dari Atletico Madrid dan enam angka dari Barcelona.

http://images.detik.com/content/2013/10/31/75/madridsevillaisi.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/31/121321/2400381/75/rekor-rekor-di-bernabeu-semalam

komentar :
Selengkapnya

Lewandowski Hat-trick, Dortmund Gilas Lawannya

Dortmund - Sempat tertinggal lebih dulu, Borussia Dortmund justru mampu mengakhiri laga kontra VFB Stuttgart dengan kemenangan telak 6-1. Robert Lewandowski jadi pahlawan torehan hat-tricknya.

Bermain di Signal-Iduna Park, Sabtu (2/11/2013) dinihari WIB, Dortmund sempat tertekan setelah tertinggal lewat gol Karim Haggui. Namun tim asuhan Juergenn Klopp tak butuh waktu lama untuk bangkit dan mencetak dua gol balasan lewat Sokratis Papastathopoulos dan Marco Reus.

Die Borussen lantas menjauh berkat tiga gol dari Lewandowski dan satu gol cantik Pierre-Emerick Aubameyang.

Dengan hasil ini, Dortmund pun untuk sementara memuncaki klasemen dengan nilai 28 dari 11 pertandingan. Mereka mengambil alih pimpinan klasemen dari Bayern Munich yang punya 26 poin dari 10 laga dan baru akan bermain Sabtu (2/11/2013) malam WIB.


 http://images.detik.com/content/2013/11/02/74/dortmundi.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/02/045019/2402147/74/lewandowski-hat-trick-dortmund-gilas-stuttgart-6-1?b99220270

komentar :
Selengkapnya

Arsenal vs Liverpool, Siap Dalam Duel Perebutan Puncak Klasemen

Duel sengit akan tersaji di Emirates Stadium, Sabtu 2 November 2013 (Minggu malam WIB). Dua tim papan atas Premier League, Arsenal dan Liverpool akan saling berhadapan.

Saat ini Arsenal menempati posisi puncak klasemen. The Gunners mengumpulkan 22 poin dari 9 pertandingan. Sedangkan, The Reds kini menempati peringkat ketiga dengan torehan 20 poin.

Bagi Arsenal, bisa dikatakan ini adalah ujian sesungguhnya bagi mereka. Pasalnya, hingga kini The Gunners belum menghadapi tim besar. Satu-satunya tim yang bisa dikatakan menjadi lawan seimbang adalah Tottenham Hotspur. Tim London Utara ini menang tipis 1-0 saat melawan Spurs di pekan ketiga.

Di Capital One Cup atau Piala Liga Inggris, Arsenal menghadapi tim tangguh, Chelsea. Hasilnya, mereka harus kalah 0-2 dalam laga yang berlangsung di Emirates. Padahal, Chelsea turun dengan beberapa pemain pelapis.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger berharap timnya bisa segera merupakan kekalahan atas Chelsea. Pria berkebangsaan Prancis ini ingin meraih kebangkitan saat melawan Liverpool.

"Kami harus merespon dengan baik saat melawan Liverpool hari Sabtu karena kami berada dalam posisi kuat di liga," ucap Wenger.

"Jangan terlalu cepat mengambil kesimpulan karena kami merebut poin lebih banyak dibandingkan tim lain sejak Januari," kata pria 64 tahun ini.

Suarez Sedang On Fire
Para pemain Arsenal wajib mewaspadai Luis Suarez. Baru tampil dalam 4 laga, usai menjalani hukuman larangan tampil, bomber berjuluk Il Pistolero langsung mengamuk dengan mencetak 6 gol, termasuk hattricknya ke gawang West Bromwich Albion akhir pekan lalu.

Gelandang Arsenal, Mikel Arteta tak segan memberikan sanjungan kepada Suarez. Selain bakat, Arteta juga kagum dengan Suarez yang tetap mampu mempertahankan performa meski dihujani kritik.

"Dia luar biasa. Suarez punya karakter yang membuatnya bisa bangkit dari setelah dihujani kritik," kata Arteta dikutip Tribalfootball.

"Terasa sangat sulit ketika banyak orang yang menentangnya. Saat itu hidup Suarez benar-benar penuh tekanan. Ketika orang-orang berpikir dia bakal pergi, namun Suarez tetap memilih bertahan. Saya benar-benar menyukainya," sambung mantan pemain Everton itu.

Menariknya, di musim panas lalu, Arsenal merupakan tim yang begitu ingin mendatangkan Suarez. Namun pada kenyataannya pemain internasional Uruguay ini tetap menunjukkan komitmen terhadap The Reds.

Meski demikian, pelatih asal Irlandia Utara itu menyatakan, tetap menaruh hormat kepada Arsenal yang mencoba mendapatkan Suarez, terutama mengingat kualitas yang dimiliki sang pemain.

"(Kepindahan) Itu sesuatu yang tidak pernah terjadi. Saya menaruh respek, Arsenal ingin mendapatkannya karena kualitas yang dimiliki Suarez," kata Rodgers sebagaimana dikutip dari Daily Star.

Rodgers menegaskan, tidak akan melepas Suarez ke pesaing utama."Bagi kami, dan sebagai institusi, kami tidak akan menjual pemain terbaik kepada kompetitior. Itu sesuatu yang bisa kami pastikan," ujar mantan pelatih Swansea City itu.

Duet lini depan Liverpool, Daniel Sturridge dan Luis Suarez juga siap menebar ancaman. Keduanya menyumbangkan 14 gol dari 17 gol The Reds. Sturridge menempati top scorer dengan 8 gol, sedangkan Suarez mengoleksi 5 gol.

Liverpool memiliki modal impresif jelang menghadapi Arsenal. Mereka belum mengalami kekalahan dalam laga tandang di Premier League. The Reds juga belum pernah kalah dari Arsenal di Emirates dalam tiga kunjungan terakhir di Premier League.

Dalam empat laga terakhir, Liverpool tidak terkalahkan. The Reds meraih 3 kemenangan dan 1 kali imbang, dengan torehan 12 gol.

Sementara itu, The Gunners justru beberapa kali terpeleset di Emirates. Dalam dua laga kandang terakhir, Arsenal mengalami kekalahan. Tim besutan Arsene Wenger takluk 0-2 dari Chelsea dan 1-2 dari Borussia Dortmund. Satu-satunya kekalahan Arsenal musim ini di Premier League juga terjadi di Emirates, saat takluk 1-3 dari Aston Villa di pekan perdana.

Rekor 5 pertemuan terakhir :
31 Januari 2013 :Arsenal 2-2 Liverpool (Premier League)
2 September 2012:Liverpool 0-2 Arsenal (Premier League)
3 Maret 2012: Liverpool 1-2 Arsenal (Premier League)
20 Agustus 2011:Arsenal 0-2 Liverpool (Premier League)
17 April 2011:Arsenal 1-1 Liverpool (Premier League)

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/11/01/228042_duel-arsenal-vs-liverpool-musim-lalu_663_382.jpg
Duel Arsenal vs Liverpool musim lalu


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455648-arsenal-vs-liverpool--duel-perebutan-puncak-klasemen

komentar :
Selengkapnya

Benarkah Ini Trio Idealmu, Ancelotti?

Madrid - Kemenangan 7-3 yang diraih Real Madrid atas Sevilla menunjukkan satu hal yang begitu jelas: Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Gareth Bale tampil begitu impresif di lini depan.

Sebelum pertandingan, Ancelotti mengatakan bahwa Benzema, yang sudah lama tidak mencetak gol sebelumnya, sudah pasti mendapatkan tempat di starting XI. Siapa dua pemain depan lainnya, dia tidak mau menyebutkan.

Ketika starting XI diumumkan, jelas siapa dua pemain lainnya --dan tidak begitu mengejutkan: Ronaldo dan Bale. Keduanya ditaruh sebagai flank di sisi kiri dan kanan. Sementara, Isco ditaruh sebagai gelandang serang di tengah, ditemani oleh Sami Khedira dan Asier Illarramendi sebagai gelandang bertahan.

Ronaldo, Benzema, dan Bale kemudian menunjukkan mengapa keputusan Ancelotti tersebut terbilang tepat. Secara kasat mata adalah statistik dari ketiganya: Ronaldo sukses mencetak hat-trick, sementara Benzema dan Bale menyumbang dua gol. Tidak hanya itu, Benzema dan Bale juga menyumbang dua assist.

Statistik lainnya, Ronaldo dan Bale juga jadi pemain Madrid yang paling agresif. Ronaldo melepaskan 6 attempts (4 on target) sepanjang laga, sementara Bale melepaskan 4 attempts (3 on target). Benzema lebih efektif: 2 attempts (2 on target) dan dua-duanya berbuah jadi gol.

Itu baru dari catatan statistik. Dari segi permainan, ketiganya juga terbilang cair dalam bergerak dan berpindah posisi. Hal ini terlihat dari bagaimana gol pertama Bale tercipta.

Pada gol tersebut, Benzema, yang tadinya berada di tengah, bergerak ke sisi kiri untuk menerima bola. Sementara Benzema menerima bola, Ronaldo, yang tadinya ada di sisi kiri, berlari masuk ke dalam kotak penalti, mengisi ruang kosong di sisi tiang jauh. Sedangkan Bale, yang tadinya berada di sisi kiri, masuk ke tengah mengisi ruang kosong yang ditinggalkan Benzema.

Gol itu berakhir dengan sederhana: Benzema memberikan bola kepada Bale, yang lantas melepaskan sepakan kaki kiri terarah. Kendati sederhana, pergerakan ketiganya terbilang menarik --dan demikianlah yang terjadi sepanjang laga.

Salah satu gol Benzema juga memperlihatkan bagaimana Bale sukses melihat pergerakan Benzema sebelum akhirnya memberikan umpan tarik kepada bomber asal Prancis tersebut.

Dengan ketiganya, Madrid bermain dengan kecepatan penuh. Mereka menekan tinggi pertahanan Sevilla dan tiap kali merebut bola langsung melakukan serangan balik cepat. Adanya Ronaldo dan Bale memungkinkan Los Blancos bermain dengan gaya ini.

"Kami memang ingin bermain dengan tempo cepat dan kami sudah membicarakannya di ruang ganti. Kami kemudian mencoba melakukannya dan semuanya berjalan dengan baik," ujar Asier Illarramendi di situs resmi klub.

Di sisi lain, pertahanan Madrid terbilang mengkhawatirkan. Dalam dua laga terakhir di liga, gawang mereka kebobolan lima gol. Ancelotti pun menyebut bahwa timnya kurang seimbang dalam bertahan dan menyerang. Ini pun jadi pekerjaan rumah baru untuknya.

http://images.detik.com/content/2013/10/31/75/balebenzemaronaldoisi.jpg


Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/31/135258/2400517/75/inikah-trio-idealmu-ancelotti?b991101mainnews

komentar :
Selengkapnya

Zulham: Saya Memang Pantas Masuk Timnas

Jakarta - Zulham Zamrun berhasil mencetak gol pada debutnya bersama timnas Indonesia. Dua gol tersebut sebagai pembuktian diri bahwa dia layak masuk starting line up 'Merah Putih'.

Pada pertandingan ujicoba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (1/11), Indonesia berhasil menaklukkan Kyrgyzstan dengan hasil 4-0. Gol-gol tersebut dicetak oleh Zulham Zamrun (dua gol), Titus Bonai, dan Ahmad Jufriyanto. Dua gol Zulham membawa Indonesia unggul 2-0 di babak pertama.

Zulham mengaku senang dengan kerja sama timnya. Dia menyebut bermain tenang dan percaya diri menjadi kunci keberhasilannya mencetak gol.

''Yang pasti bangga dan senang. Tadi saya cuma mencoba bermain tenang dan percaya diri saja. Jadi tidak ada perasaan grogi. Saya mencoba bermain lepas,'' ujar Zulham.

Nama Zulham Zamrun di timnas senior memang bukan pertama kalinya. Dia pun sempat dipanggil, namun pemain Mitra Kukar itu hanya duduk di bangku cadangan saja.

Dengan performanya saat ini, Zulham merasa sudah memberi bukti bahwa ia pun pantas menjadi pilihan Jacksen F Tiago di timnas.

''Saya cuma ingin membuktikan bahwa saya layak menjadi pemain starting line up. Itu saja. Tapi yang pasti kemenangan ini buat seluruh masyarakat Indonesia dan untuk keluarga saya,'' kata pemain 25 tahun itu.

 http://images.detik.com/content/2013/11/02/76/zulhamzamruni.jpg


Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/02/030644/2402142/76/cetak-dua-gol-zulham-saya-memang-pantas-masuk-timnas?

komentar :
Selengkapnya

Indonesia Menang Mutlak Dari Kirgistan dalam International Friendly Match

Gelora Bung Karno Stadium —  Dari laga International Friendly Match yang berlangsung pada malam hari ini,Timnas Indonesia menjamu tamunya Kirigistan di Senayan. Sebelum turun dalam pertandingan lanjutan Pra Piala Asia melawan China dan Iraq, timnas dijadwal akan menjalani 3 laga uji coba. Laga persahabatan malam hari ini merupakan laga  uji coba pertama bagi timnas dan timnas mampu menyelesaikannya dengan sempurna.

Pelatih Jacksen F. Tiago memasang formasi 4-3-2-1 dengan menempatkan Samsul Arif sebagai striker tunggal yang didukung oleh Zulham Zamrun dan Ahmad Bustomi di lini kedua. Jacksen mempercayakan Rapahael Maitimo untuk memimpin lini tengah bersama M.Taufiq dan Ahmad Jufriyanto. Sedangkan M.Robby dan Victor Igbonefo diplot sebagai penjaga jantung pertahanan timnas didampingi oleh Hasim Kipouw di kanan dan Ruben Sanadi di kiri. I Made Wiryawan masih dipercaya sebagai palang pintu terakhir di bawah mistar gawang Indonesia.

Laga berjalan dalam tempo lambat pada 15 menit pertama. Tidak banyak peluangan yang tercipta dari kedua kesebelasan selama waktu tersebut. Tapi selepas 15 menit awal, Indonesia mampu sedikit mengembangkan permainan. Melalui Zulham Zamrun, Indonesia mengancam pertahanan Kirgistan. Namun usaha tim besutan Jacksen F.Tiago ini masih menemui kebuntuan.

Baru pada menit ke-26 usaha Indonesia membuahkan hasil. Berawal dari kesalahan penjaga gawang Kirgistan pada saat melakukan tendangan gawang yang terlalu pelan, bola jatuh dalam penguasaan Samsul Arif. Samsul Arif pun melakukan drible cepat sebelum mengirim umpan silang ke mulut gawang Kirgistan yang mampu diselesaikan oleh Zulham Zamrun dengan sedikit sontekan cantik. Gol Zulham ini membawa Indonesia memimpin 1-0 untuk sementara.

Tertinggal 1-0, Kirgistan mencoba bangkit dan berusaha mencetak gol penyeimbang. Melalui pemain mudanya yang bernomor punggung 9, Kirgistan mengancam gawang Indonesia. Namun usaha pemain bernomor punggung 9 ini dengan melakukan 2 kali tendangan keras kaki kiri semuanya mampu diselamatan oleh I Made Wiryaman.

Unggul 1-0 membuat mental para punggawa Garuda semakin naik. Anak asuh Jacksen semakin berani memainkan bola. Ancaman-ancaman ke jantung pertahanan lawan semakin sering di lakukan oleh para pemain timnas. Pada menit ke-41 timnas mampu menggandakan skor. Berawal dari penetrasi Zulham, pencetak gol pertama ini melakukan kerjasama 1-2 bersama Samsul Arif. Bola hasil wall pass dari Samsul Arif kembali dikuasai Zulham dan dengan tenang dia mengecoh kiper lawan sebelum menceploskan bola ke gawang lawan yang sudah kosong. Skor 2-0 untuk kemenangan Indonesia bertahan hingga turun minum.

Memasuki interval kedua, permainan timnas semakin berkembang. Bola semakin sering berada dalam penguasaan pasukan merah putih. Di babak kedua ini, Jacksen melakukan beberapa pergantian pemain diantaranya adalah masuknya Boaz Solosa menggantikan pencetak sepasang gol, Zulham Zamrun dan Titus Bonai masuk menggantikan Samsul Arif.

Rolling pemain yang dilakukan coach Jakcsen membuahkan hasil. Berawal dari pergerakan Tibo pada menit ke-66 , pria Papua ini mengecoh pemain belakang Kirgistan sebelum melakukan plessing indah yang bersarang di sudut kiri gawang lawan. Indonesia memimpin 3-0.

Ahmad Jufriyanto turut menyumbang gol dalam laga malam hari ini. Berawal dari sepak pojok, Ahmad Jufriyanto menegaskan kemenangan timnas dengan mencetak gol keempat bagi timnas pada laga malam hari ini pada menit ke-70 .Di sisa waktu babak kedua ini, timnas masih menguasai jalannya permainan. Beberapa peluang mampu diciptakan oleh Boaz Solosa dkk. Namun tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang. Timnas Indonesia unggul 4-0 atas Kirgistan hingga laga usai.

http://stat.ks.kidsklik.com/statics/files/2013/11/138333447885686095.jpg

Sumber :http://olahraga.kompasiana.com/bola/2013/11/01/indonesia-hajar-kirgistan-dalam-international-friendly-match-604475.html

komentar :
Selengkapnya

Gol Semata Wayang Bawa Barca Kalahkan Espanyol

Barcelona - Barcelona harus bersusah payah untuk bisa mengalahkan Espanyol dalam Derby Catalan. Los Cules menuntaskan laga dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Alexis Sanchez.

Pada laga yang dihelat di Camp Nou, Sabtu (2/11/2013) dinihari WIB, Barca tampil dominan sepanjang laga, baik dari hal penguasaan bola maupun jumlah tembakan. Mereka punya 74 persen ball possesion serta membuat 19 sepakan tapi hanya lima yang on goal.

Sementara Espanyol bikin delapan tembakan ke arah gawang Barca dengan dua on goal. Gol satu-satunya hadir ketika laga berjalan lebih dari sejam lewat jasa Alexis.

Kemenangan ini membuat Azulgrana kokoh di puncak klasemen dengan 34 poin dari 12 pertandingan, unggul empat angka dari Atletico Madrid serta sembilan poin dari Real Madrid.

Sementara itu Espanyol di urutan kedelapan dengan 15 poin.

http://images.detik.com/content/2013/11/02/75/barcavsespanyoli.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/02/045744/2402148/75/gol-tunggal-alexis-bawa-barca-kalahkan-espanyol?9911012

komentar :
Selengkapnya

Friday, November 1, 2013

Luis Suarez Digoda Real Madrid Untuk Tukar Pemain !!

Meski tengah menjalani masa-masa indah bersama Liverpool, godaan demi godaan terus datang ke Luis Suarez. Arsenal dan Real Madrid akan mencoba peruntungan mereka lagi.

Penyerang asal Uruguay itu memang sedang tampil menawan di awal musim ini. Usai menjalani sanksi, Suarez langsung mencetak enam gol dalam lima laga. Duetnya dengan Daniel Sturridge menempatkan Liverpool di peringkat 3 klasemen sementara Premier League.

Melihat performa menawan Suarez, Arsenal pun akan coba kembali merekrutnya. Menurut Daily Star, The Gunners akan memberikan tawaran baru di bursa transfer Januari nanti, jelas dengan nilai yang lebih menggoda.

Tidak hanya Arsenal, Madrid juga sudah menyiapkan cara untuk mendapatkan jasa Suarez, Januari nanti. Raksasa Spanyol itu akan menyodorkan salah satu bintangnya dalam proses transfer itu.

Yang terakhir dikabarkan, Los Blancos siap menggelontorkan £20 juta (sekitar Rp353 miliar) ditambah bomber Prancis, Karim Benzema. Estimasi paket kedua pemain tersebut mencapai £40 juta.

Tapi, rencana lain sudah disiapkan jika Benzema menolak untuk hengkang ke Anfield. Madrid siap menggelontorkan dana tunai, namun dengan syarat menjual pemain lebih dulu.

Pengeluaran £150 juta, termasuk £86 juta untuk Gareth Bale, membuat Madrid terlilit hutang mencapai angka £500 juta. Tentu, saat ini mereka tak leluasa untuk membeli pemain dengan dana besar. Nama Fabio Coentrao dan Sami Khedira jadi pemain yang kemungkinan dilego untuk mendanai transfer Suarez.

Liverpool menyebut Suarez tidak untuk dijual, meski sang pemain sudah menyatakan ingin hijrah dari Anfield. The Reds kemungkinan lebih rela melepas Suarez ke luar negeri daripada rival mereka di Inggris.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/10/28/227469_pemain-liverpool--luis-suarez--merayakan-golnya_663_382.jpg

Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455074-madrid-sodorkan-rp353-m-plus-benzema-demi-suarez

komentar :
Selengkapnya

Para 'Matador' yang Mulai Berjaya di Tanah Italia

Saat Fernando Llorente memutuskan untuk pindah dari Athletic Bilbao ke Juventus, muncul keraguan dari banyak kalangan. Seorang agen pemain FIFA, Ernesto Bronzetti, bahkan berujar lebih keras lagi. "Pemain Spanyol selalu gagal di Serie A karena mentalitas mereka. Saya tidak tahu kenapa, tapi mereka takkan berhasil," ujarnya.

Kekhawatiran ini menjadi "wajar" karena Serie A memang sempat terkenal sebagai kuburan bagi pemain-pemain berdarah Spanyol. Nama-nama Javier Farinos, Jose Mari, Gaizka Mendieta, dan Diego Tristan dapat dikatakan gagal dalam menjalankan kariernya di Italia.

Maka, jika seorang pesepakbola berdarah Spanyol diberi tawaran untuk hijrah ke Serie A, tidak akan jadi hal aneh bila mereka malah menolak. "There’s nothing like staying at home for real comfort". Mungkin ini yang akan berlaku bagi para Spaniard saat berhadapan dengan pertanyaan di atas.

Gaya Permainan yang Tak Cocok

Gaya permainan yang berbeda antara Italia dan Spanyol sering disebut-sebut sebagai salah satu penyebab ketidakcocokan tersebut. Soal apa yang diucapkan oleh Bronzetti tentang mentalitas pemain, tentu saja banyak yang tidak setuju, karena toh banyak juga yang sukses di luar Italia.

Tentang gaya permainan, faktor yang kerap menjadi ciri khas sepakbola negri itu Italia adalah taktik. Dunia tahu, calcio kerap didefinisikan sebagai sepakbola yang pemain-pemainnya harus memiliki keseimbangan baik dalam segi fisik maupun taktik.

Skill luar biasa para pemain Spanyol tidak akan berarti apa-apa jika tidak didukung dengan kepahaman pemain dalam penempatan posisi yang baik, baik saat tim sedang menguasai bola ataupun tidak. Artinya, pemahaman taktik pemain menjadi penting bagi gaya permainan sepakbola ala Italia.

Bahkan Llorente pun sempat diberi "keistimewaan" oleh Antonio Conte sebelum ia diizinkan bermain dengan rekan-rekannya di laga Piala Super Italia. Dikabarkan oleh harian La Gazzetta Dello Sport, kala itu Conte sengaja memberi "les privat" bagi Llorente selama 30 menit karena ia tidak puas atas ketidakpahaman Llorente pada gaya permainan timnya.

Tuntutan untuk bermain taktis dari seorang pelatih perfeksionis seperti Conte membuat Llorente kebingungan. Hal ini yang akhirnya membuat Llorente tidak dipilih untuk bermain pada pertandingan melawan Lazio tersebut.

Di samping aspek iklim, bahasa dan kultur, gaya permainan yang berbeda ini sering kali dijadikan kambing hitam atas tidak suksesnya pemain Spanyol di Italia -- walaupun sesungguhnya ragam bahasa Italia dan Spanyol memiliki "kedekatan".

 Mengorbankan Kebebasan demi Taktik

Untuk soal kepahamaan taktik ini, tak melulu pemain Spanyol bisa disalahkan. Soalnya mereka seringkali ditempatkan bukan pada posisi yang biasa dimainkan di Spanyol. Akibatnya, beban muncul tidak hanya dari tuntutan untuk memamerkan skill mereka, tapi juga dari tugas dan beban pikiran. Hal ini banyak dijelaskan melalui beberapa kegagalan pemain Spanyol seperti Jose Mari, Mendieta, dan Tristan.

Jose Mari, misalnya. Pindah dari Atletico Madrid ke AC Milan, gelandang serang ini dikenal sebagai pemain muda dengan talenta hebat tapi gagal bersinar di Italia. Sebabnya, kebebasan untuk bergerak ke depan, menyerang dan mengembangkan kreativitas yang jadi keunggulan Jose Mari, tidak pernah didapatkan. Malahan ia dipaksa untuk tetap pada rencana dan taktik yang telah diterapkan pelatihnya. Hal ini menjadi hambatan tersendiri pada mobilitas dan kepercayaan dirinya.

Begitu juga dengan apa yang dialami oleh Mendieta. Didatangkan Lazio dengan harapan dapat menggantikan peran yang ditinggalkan oleh Pavel Nedved dan Juan Sebastion Veron, ia juga tidak bisa melanjutkan kecemerlangan kariernya seperti di Valencia.

Mendieta bahkan hanya bertahan selama semusim. Ia tampil sebanyak 15 kali, hanya lima kali sebagai starter. Penyebabnya sama: kreativitasnya "dikorbankan" demi taktik tim.

Lalu, jika dikaitkan dengan kondisi sekarang, mengapa pemain Spanyol seperti Borja Valero, Pedro Obiang dan Jose Callejon bisa cukup sukses di Italia? Ya, jawabannya adalah dengan memaksimalkan fungsi, peran dan kemampuan pemain pada skema yang tepat.

Ini tergambarkan dengan apa yang dialami oleh Borja Valero. Ia mengaku sempat takut sebelum memutuskan pindah ke Italia. Namun, melihat bagaimana ia begitu penting dalam skema Fiorentina saat ini, semua ketakutan itu akhirnya jadi terbantahkan.

Peran Borja ketika bermain di La Liga bersama Villarreal kembali ia dapatkan di Fiorentina. Kebebasan dalam berkreativitas, mobilitas, dan penempatan peran yang sesuai jadi faktor keberhasilan kelanjutan karirnya di Serie A. Apalagi ia juga tipe pemain pekerja keras yang juga baik dalam bertahan.

Hal yang sama juga dialami oleh Callejon, salah satu bagian dari gerbong pemain yang dibawa oleh Rafa Benitez. Ia mampu tampil maksimal dan sejauh ini berhasil menorehkan 4 gol di liga. Begitu juga dengan apa yang dialami oleh Raul Albiol dan Pedro Obiang.

Peran Pelatih

Keberhasilan yang dialami oleh Borja, Callejon dan Pedro Obiang (Sampdoria) tidak dapat dilepaskan dari faktor pelatih yang menangani mereka. Meskipun Fiorentina tampil dengan formasi 3-5-2 layak tim Italia lainnya, Vincenzo Montella memang sengaja menuntut gelandang tengahnya untuk mampu berkreasi lebih di lapangan. Selain karena tuntutan fans supaya timnya bermain indah, strategi ini juga digunakan agar Fiorentina mampu menguasai lini tengah guna mengendalikan serangan. Hal tersebut tentunya sangat cocok dengan gaya permainan Borja Valero.

Di Napoli, Callejon juga diberi kebebasan untuk bergerak di sisi kanan penyerangan, dan itu membuatnya cukup produktif. Perannya yang cocok dengan skema 4-2-3-1 ala Benitez juga turut mendukung keberhasilannya sejauh ini di Italia.

Melihat pada beberapa contoh di atas, bisa diartikan bahwa peran pelatih dalam memaksimalkan potensi juga menjadi faktor kunci keberhasilan bagi pemain.

Keraguan akan keberhasilan pemain Spanyol mungkin saja akan selalu muncul. Namun, apabila melihat pada kondisi sekarang, pandangan ini akan perlahan berganti. Semua tergambarkan dengan performa dari Obiang, Albiol, Callejon juga Borja. Setidaknya, hingga saat ini, tidak ada yang meragukan bagaimana akan perjalanan masa depan karier mereka.

Saat ini ada 10 pemain asal Spanyol berkiprah pada Serie A. Tidak semuanya sukses, memang. Akan tetapi, dengan meningkatnya pengaruh pemain Spanyol pada kompetisi ini, setidaknya terbukti bahwa kompetisi Serie A pantas untuk dalam memberikan kesempatan kepada pemain Spanyol.


http://images.detik.com/content/2013/10/31/1497/callejon.jpg
Jose Callejon


Sumber :http://sport.detik.com/aboutthegame/read/2013/10/31/105326/2400256/1497/menilik-para--matador--yang-mulai-berjaya-di-tanah-italia

komentar :
Selengkapnya

Terungkap, Beckham Marah dan Kesal Dijual MU ke Madrid

Legenda Inggris David Beckham mengungkapkan tidak pernah berniat meninggalkan Manchester United, klub yang membesarkan dirinya. Itulah sebabnya mantan pemain berusia 38 tahun itu mogok nonton pertandingan MU selama dua musim.

"Sejak pertama bergabung ke MU, saya berniat tidak ingin pernah meninggalkan mereka. Ketika mereka berkata akan menjual saya, itulah pertama kalinya saya berbicara dengan Real Madrid," kata Beckham dilansir Tribal Football.

MU menjual Beckham pada tahun 2003 ke Real Madrid. Penjualan Beckham disinyalir karena manajer MU saat itu, Sir Alex Ferguson yang jengah dengan popularitas Beckham di luar lapangan hijau dan kehilangan fokus di karier sepakbola.

Keputusan Setan Merah melepasnya, membuat Beckham patah hati dan marah. Suami Victoria itu bahkan mengaku tidak sanggup menyaksikan pertandingan MU selama dua tahun pertama kepindahannya ke Madrid.

"Saya tahu mimpi saya sudah berakhir (bertahan di MU), dan saya harus bernegosiasi dengan tim lain. Sulit meninggalkan MU. Saya sangat patah hati. Saya pun tidak bisa menonton pertandingan MU selama dua tahun."

Setelah memperkuat Madrid, Beckham selanjutnya kerap berpindah-pindah klub papan atas Eropa dan Amerika. Seperti AC Milan, LA Galaxy dan Paris Saint Germain (PSG). Ayah dari empat anak itu pun memutuskan pensiun akhir musim lalu.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/05/17/205569_sir-alex-ferguson-dengan-david-beckham_663_382.jpg
Sir Alex Ferguson dengan David Beckham (kanan)


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455386-terungkap--beckham-marah-dijual-mu-ke-madrid

komentar :
Selengkapnya

Fans MU Masuk; Ada 5 Pemain yang Harus Dijual dan Dibeli MU !!

Penampilan MU musim ini mengecewakan. Moyes tampak perlu pemain baru.

Saat ini, Manchester United sedang terseok-seok di klasemen sementara Premier League. Bursa transfer pemain Januari 2014 patut jadi ajang memperkuat skuad MU agar memperbaiki prestasi di paruh kedua musim.

MU saat ini menduduki peringkat 8 klasemen sementara dengan 14 poin dari sembilan laga. Sang juara bertahan baru menang 4 kali, bermain imbang 2 kali dan sudah menelan 3 kekalahan.

Buruknya pembelian di musim panas kemarin ditengarai menjadi kekurangan MU. Sejumlah pemain dinilai mampu mendongkrak penampilan "Setan Merah". Dan inilah pemain-pemain yang harus dibeli dan dijual MU, menurut Bleacher Report:

BELI:
1. Koke (Atletico Madrid)
Lini tengah MU saat ini terlalu statis, lambat, dan mudah terbaca. Kedatangan Marouane Fellaini tidak membuat masalah ini selesai, karena mantan pemain Everton itu belum memuaskan.

MU butuh pemain dengan kecepatan dan mampu meliuk-liuk di pertahanan lawan untuk memberikan umpan kepada Wayne Rooney dan Robin van Persie. Pemain 21 tahun milik Atletico ini dinilai cocok. Koke sudah disebut-sebut sebagai "New Xavi" dengan harga £16 juta.

2. Leighton Baines (Everton)
Saat ini, di sektor bek kiri MU memang masih punya Patrice Evra. Dan pemain veteran itu masih mampu memberikan kontribusi memuaskan. Namun, kehadiran Baines dipercaya bisa memompa percaya diri skuad MU.

Kecepatan dan umpan-umpan mematikan Baines pun bisa memanjakan para penyerang MU. Ia pun bisa menjadi pemain yang ikut mendongkrak performa Fellaini, yang notabene rekannya di Everton. Kabarnya, MU hampir pasti mendapatkannya, Januari nanti, dengan tebusan £15 juta.

JUAL:
Anderson
Menurut Bleacher Report, Anderson adalah pemain MU yang bermain paling mengecewakan seusai Mikael Silvestre. Pemain Brasil itu tak pernah mendapat tempat utama selama 6 tahun karirnya di Old Trafford.

Penampilan Anderson dinilai kurang bagus: lambat, bermainnya tidak teratur, dan tidak memberikan apapun dalam sektor penyerangan MU. Suporter MU tentu masih berterimakasih atas penalti di Moskow, 5 tahun lalu, tapi mereka tidak akan merindukan Anderson jika dijual nanti.

Tom Cleverley
Setelah 56 kali tampil dengan MU, Cleverley gagal memenuhi ekspektasi semua orang. Mungkin, ia bisa sukses dengan klub sekelas Aston Villa dan Newcastle United, tapi dinilai kesulitan menghadapi tekanan di Old Trafford.

Bakat Cleverley seakan tertutup saat menghadapi gelandang-gelandang top. Apalagi, saat ia harus menghadapi klub-klub besar macam Chelsea, Manchester City, Arsenal atau Real Madrid di kancah Eropa.

Ashley Young
Memang selama dua musim karirnya di MU, Young sempat menunjukkan penampilan brilian dan mencetak beberapa gol. Tapi, pemain sayap ini dinilai tidak cukup cepat dan tak konsisten untuk menembus tim utama MU.

Kebiasaannya yang sering melakukan diving pun bisa terus mencoreng wajah Moyes. Sang manajer sempat kesal akibat aksi tak suportif pemainnya tersebut. Young baru mencatatkan enam penampilan di seluruh laga musim ini.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2012/06/08/158230_leighton-baines_663_382.jpg
Leighton Baines (http://www.planetf1.com)


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455040-5-pemain-yang-harus-dijual-dan-dibeli-mu

komentar :
Selengkapnya

Ada Yang Unic Kaka Rayakan Gol Lagi !!

Milan - Kaka akhirnya kembali mencatatkan namanya di papan skor saat AC Milan diimbangi Lazio 1-1. Ekspresi kegembiraan Kaka tampak jelas usai berhasil mengakhiri puasa golnya.

Turun sebagai starter, pesepakbola terbaik dunia 2007 itu membawa timnya unggul lebih dulu dengan menciptakan gol cantik di menit ke-54.

Dari operan Mario Balotelli di sayap kiri, Kaka dari luar kotak penalti melepaskan tendangan terukur ke arah tiang jauh yang tidak mampu dijangkau kiper Federico Marchetti.

Dalam perayaan golnya, Kaka berteriak dan melompat sambil mengepalkan tangannya sebelum dihampiri oleh rekan-rekan setimnya.

Itu merupakan gol pertama gelandang Brasil itu sejak kembali ke Milan di musim panas lalu sekaligus yang pertama dalam lima bulan. Terakhir kali Kaka membobol gawang lawan ketika masih membela Real Madrid dengan mengalahkan Real Valladolid 4-3 pada 4 Mei 2013.

Akan tetapi, performa cemerlang Kaka tidak cukup untuk memenangkan Milan. Pada menit ke-72, Lazio menyamakan kedudukan lewat Michael Ciani untuk memaksakan skor sama kuat hingga peluit panjang wasit.

Kendati gagal menang, Massimiliano Allegri mengaku puas dengan performa yang diperlihatkan Kaka. Hal tersebut membuktikan bahwa Kaka masih bertaji.

"Kaka sudah mencapai banyak hal hebat dengan Milan dan dia ingin membuktikan bahwa dia masih seorang juara. Dia adalah pria yang rendah hati dan paham bahwa teknik saja tidak cukup untuk bisa terus ada di level top, jadi dia menjadi contoh bagi pemain-pemain yang lebih muda," puji pelatih Milan itu di Football Italia.

Sementara itu Kaka mengaku sangat senang dengan golnya hari ini. Kendati demikian, ia tidak terlalu puas lantaran Milan cuma imbang.

"Tadi adalah sebuauh gol yang indah sekali. Aku senang dengan gol itu tapi kecewa dengan hasil pertandingan. Tapi mencetak gol di laga kembali ke San Siro terasa istimewa," kata pemain berusia 31 tahun ini.

 http://images.detik.com/content/2013/10/31/71/kaka2.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/31/105432/2400236/71/bikin-gol-lagi-kaka-melompat-dan-teriak

komentar :
Selengkapnya

Biaya Untuk Platnas Timnas U-19 Mencapai Puluhan Milyar

Timnas U-19 akan menjalani pelatnas yang terbagi dalam tiga tahap untuk menuju Piala Asia U-19 2014 di Myanmar pada Oktober 2014. Yaitu tahap persiapan umum, spesifik dan pra kompetisi. Rencananya, untuk tahap persiapan umum akan mulai digelar di Batu, Jawa Timur, pada 9 November 2013 nanti.

Sekjen PSSI, Joko Driyono, memaparkan untuk menjalani pelatnas tersebut biaya yang harus dikeluarkan PSSI tidak sedikit. “Biaya pelatnas diperkirakan mencapai Rp20 miliar sampai Rp30 miliar,” ujar Joko, di kantor PSSI, Jakarta, Rabu (30/10).

Joko menuturkan, timnas U-19 direncanakan untuk menggelar uji coba sekitar 20 atau 30 kali uji coba hingga Piala Asia U-19 nanti.

Sementara itu, Ketua Badan Tim Nasional (BTN) La Nyalla Mahmud Mattalitti mempersilakan semua pemangku kepentingan yang berniat mendukung timnas untuk langsung berkomunikasi dengan PSSI.

“Silakan saja kalau mau mendukung timnas. Apakah itu sponsorship atau kerjasama lainnya. Tetapi jangan langsung ke tim. Karena tim ini tugasnya fokus pelatnas. Temui saja Sekjen PSSI, nanti pasti tersirkulasi ke bidang terkait. Apakah itu ke BTN atau ke direktorat bisnis PSSI,” ucap La Nyalla.

Di samping itu, pihaknya juga mendukung dan setuju dengan desain program yang diajukan pelatih timnas U-19, Indra Sjafri ke tim High Performance Unit (HPU) BTN.

“Saya sudah dapat laporan dari Sekretaris BTN, poin-poin dalam pertemuan dua hari itu. Prinsipnya saya setuju, dan dapat dilakukan. Soal biaya, sedang dihitung oleh tim HPU. Termasuk permintaan Indra untuk membeli beberapa peralatan dan perlengkapan untuk mendukung pelatnas,” ujarnya.

http://allaboutsoccer.blogdetik.com/files/2013/10/6cf5d2249e4a694a9275ea6779d754d1_timnas-300x165.jpg

Sumber :http://allaboutsoccer.blogdetik.com/2013/10/31/biaya-pelatnas-timnas-u-19-mencapai-rp30-milyar/

komentar :
Selengkapnya

Dari Fans: Ini Sejarah Persikabo Bogor

Persikabo adalah merupakan slah satu klub profesional di Jawa barat, persikabo yang bermarkas diJalan Aman No 4, Komplek Perkantoran Pemda Kab. Bogor memiliki julukan sebagai laskar padjajaran. persikabo merupakan klub milik pemda Bogor.

Persikabo didirikan pada tanggal 23 Desember 1973 lalu, , resmi didirikan oleh beberapa Muspida dan praktisi sepakbola yang ada di KabupatenBogor seperti, Caca Samita yang waktu itu menjabat sebagai Bupati Bogor, Letkol Djuari (Ketua DPRD Kabupaten Bogor) Didi Suwardi (Ketua Umum KONI Kabupaten Bogor ) Abdullah Alwahdi (anggota DPRD Kabupaten Bogor), dan Armen Syafii (Sekretaris Umum KONI).

Setelah resmi berdiri dan terdaftar di PSSI, pendiri Persikabo, menunjuk atau memilih Abdulah Alwahdi sebagai Ketua Umum Persikabo yang pertama. Armen Syafii (alm) ditetapkan sebagai Sekum yang pertama. Sedangkan legenda sepakbola Kabupaten Bogor yakni Roni Toisuta (alm) menjadi kapten tim pertama Persikabo Kabupaten Bogor dalam kancah resmi sepakbola nasional. Sementara itu, Budi Riyadi merupakan wasit pertama milik Persikabo yang statusnya diakui sebagai wasit nasional.

Meski sudah cukup lama berdiri, tim ini baru mulai dikenal saat sepakbola Indonesia memasuki era liga profesional. Tepatnya pada musim 1994/95. Maklum saja karena pada musim pertama digulirkannya kompetisi berlabel Liga Indonesia, Persikabo tampil sebagai juara divisi II dan promosi ke divisi I.

Tidak cukup sampai disitu, prestasi tim ini terus melejit. Hanya dua musim berada di kasta kedua kompetisi sepakbola nasional, tim berjuluk Laskar Padjadjaran sukses menembus pentas tertinggi sepakbola nasional kala itu, divisi utama.Sayang karena hanya dua musim berada di divisi utama, tim ini kembali degradasi ke divisi I.

Menariknya, hanya satu musim turun kasta, tim ini pun kembali ke divisi utama. Tepatnya pada musim kompetisi 1999/00. Tapi lagi-lagi tim yang di juluki Laskar padjajaran ini tidak kuat bertahan di pentas divisi utama, dan hanya tampil satu musim sebelum kembali degradasi ke divisi I.

Bahkan kala itu, anti klimaks dari prestasi tim ini. Sebab, setelah itu prestasi tim ini terus melorot hingga kembali ke divisi II. Barulah pada musim 2004 mereka kembali naik ke divisi I dan dua musim berikutnya ke divisi utama. Tapi pada perebutan tiket ke Superliga, tim ini gagal karena hanya menempati peringkat ke-11 wilayah Barat.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLkhKfobP_skWRcfslMxquRZRk9wQfRP_4ME8bMVArb90l_JMjZ0vKazsadRMZ2peUmbwfZcgxPoRr1CsISv4BZ26SvvpLBIFKQxPvQKsSgm-5_IY_N0arG5S_t7AiZKmT0YIY77K9MtW9/s1600/945358_474312185991266_133994195_n.jpg


Sumber :http://foods.blogdetik.com/2013/10/30/sejarah-persikabo-bogor/

komentar :
Selengkapnya

Scolari : Jangan buat saya marah

Rio De Janiero - Pelatih timnas Brasil Luis Felipe Scolari sudah tutup buku soal Diego Costa, seraya menegaskan bahwa kasus Costa saat ini berbeda dengan saat ia memanggil Deco serta Pepe ketika menangani timnas Portugal.

Costa sudah memilih membela timnas Spanyol dan keputusan ini pun sudah bikin berang kubu Brasil yang berencana meminta pemerintah setempat mencabut kewarganegaraan Costa.

Scolari pun dalam konferensi pers terbarunya saat mengumumkan skuat untuk laga persahabatan bulan depan, sudah diminta oleh Federasi Sepakbola Brasil (CBF) untuk tak menjawab apapun pertanyaan yang menyangkut Costa.

Tapi tetap saja muncul pertanyaan soal Costa meski tak secara langsung menyangkut pautkan dengan pemain Atletico Madrid itu. Namun pertanyaan tersebut lebih pada masa lalu Scolari saat menangani timnas Portugal.

Saat itu pelatih berjuluk Big Phil itu menaturalisasi dua pemain Brasil yang lama merumput di Liga Portugal, yakni Deco dan Pepe. Apa yang dilakukan Scolari sendiri tak jauh berbeda dengan kasus Costa saat ini.

Meski demikian Scolari tak mau dianggap "menjilat ludah sendiri" mengingat Costa berbeda dengan dua koleganya itu, karena pemain 25 tahun itu sebelumnya sudah pernah memperkuat Brasil sedangkan Deco dan Pepe belum.

"Apakah saya marah? Jangan buat saya marah," ujar Scolari seperti dikutip Football Espana.

"Perbedaan antara Diego Costa dan Deco? Jangan tanyakan hal konyol seperti ini. Benar-benar konyol kalau dibandingkan. Saya akan menjawab pertanyaan itu sesuka saya, mungkin empat atau lima tahun lagi," lanjutnya.

"Deco dipanggil karena dia belum pernah bermain untuk Brasil. Anda lupa bahwa Pepe juga dinaturalisasi dan sebelumnya juga tidak pernah dipanggil. Banyak perbedaan di sini," demikian dia.

http://images.detik.com/content/2013/11/01/73/scolarii.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/01/042323/2401183/73/scolari-kasus-costa-berbeda-dengan-deco-dan-pepe?

komentar :
Selengkapnya

'SAS' Masih Harus Buktikan Dirimu Merah Dulu

Manchester - Duet penyerang Liverpool Luis Suarez dan Daniel Sturridge, yang dijuluki 'SAS', kini tengah menjadi sorotan publik karena tampil brilian. Namun, bagi Rio Ferdinand, keduanya terlalu cepat diagung-agungkan.

Kombinasi Suarez dan Sturridge disebut-sebut sebagai yang terbaik dan tertajam di Liga Primer Inggris musim ini. Pada lima laga bermain bersama, 'SAS' yang merupakan singkatan dari 'Suarez and Sturridge' telah membuat 10 gol.

Sementara jika gol dari keduanya dikombinasikan, total telah tercipta 14 biji gol. Rinciannya, Sturridge delapan gol dan Suarez enam gol.

Meski begitu, Ferdinand menilai Suarez dan Sturridge masih perlu membuktikan kemampuan dan kerja samanya lebih jauh lagi. Menurut bek Manchester United ini, terlalu cepat menyebut duet ini sebagai yang terbaik.

"Di negara ini dan dalam sepakbola secara umum, saya pikir kita terlalu cepat mengagungkan orang-orang," ujar Ferdinand kepada BT Sport dan dikutip Soccerway.

"Saya mengatakan itu tanpa bermaksud mengatakan mereka bukan pasangan yang hebat, mereka telah membuktikannya saat ini. Mereka berada di puncak permainan dan bermain dengan sangat-sangat bagus. Mereka telah mencetak beberapa gol hebat," lanjutnya.

"Tapi saya pikir kita seharusnya menilai kerja sama selama periode waktu tertentu. Lihatlah (Dwight) Yorke dan (Andy) Cole atau (Teddy) Sheringham dan (Alan) Shearer," tambah bek 34 tahun ini.

"Kerja sama mereka tidak dikembangkan dalam waktu semalam, tapi selama perode waktu tertentu. Jadi saya pikir lebih baik memberikan orang-orang ini lebih banyak waktu," kata Ferdinand.

 http://images.detik.com/content/2013/11/01/72/sas.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/01/050116/2401185/72/ferdinand-sas-masih-harus-buktikan-diri?

komentar :
Selengkapnya

Tim ini Kalah, AS Roma Sempurna 10x Menang Sejak Laga Pembuka

Roma - AS Roma masih menjaga laju sempurnanya di Liga Italia. Giallorossi mencatatkan kemenangan ke-10 secara beruntun usai menang tipis 1-0 atas Chievo Verona.

Dalam pertandingan di Stadio Olimpico, Jumat (1/11/2013) dinihari WIB, Roma kesulitan menembus rapatnya pertahanan Chievo. Sementara tim tamu lebih banyak mengandalkan serangan balik.

Di babak pertama, tak ada gol yang tercipta dari kedua tim.

Roma baru bisa memecah kebuntuan di menit ke-67. Sundulan Marco Borriello menyambut umpan Alessandro Florenzi memastikan tiga poin untuk Roma.

Dengan kemenangan ini, Roma masih kokoh di puncak klasemen dengan 30 poin dari 10 pertandingan. Tim arahan Rudi Garcia itu menyapu bersih kemenangan di 10 laga yang sudah dijalani.

Sementara itu, Chievo masih terpuruk di dasar klasemen. Mereka baru mengumpulkan empat poin dari 10 laga.

http://images.detik.com/content/2013/11/01/71/romachievoreutersi.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/11/01/044524/2401184/71/kalahkan-chievo-roma-masih-sempurna?991104topnews

komentar :
Selengkapnya

Thursday, October 31, 2013

Anjloknya Prestasi Manchester United Oleh David Moyes, Kok Bisa Alex Ferguson Tidak Khawatir!!

Ferguson Mengaku Pernah Mengalami "Penderitaan" Moyes."Tapi, pada akhirnya kami menjuarai Liga dengan keunggulan 9 poin.".



Anjloknya prestasi Manchester United di bawah asuhan David Moyes ternyata tidak membuat khawatir Sir Alex Ferguson. Mantan manajer MU itu percaya suksesornya itu bakal membuktikan bahwa kritikan banyak orang adalah salah.

Penampilan MU di awal musim ini sempat menuai kritikan. Hingga pekan 9, MU masih terdampar di posisi 8 klasemen sementara Premier League. MU tertinggal jauh dari pemuncak klasemen sementara, Arsenal.

Tapi, Ferguson mengakui juga pernah merasakan "penderitaan" yang dialami Moyes. Pun menuai kekalahan dan kritikan dari publik. Tapi, MU akhirnya mampu bangkit. Inilah yang diharapkan terjadi kembali pada MU musim ini.

"Saya tahu David Moyes mengalami masa sulit menyusul hasil buruk yang diraih. Tapi, saya juga pernah mengalaminya. Meraih banyak hasil buruk di awal musim kompetisi," kata Ferguson seperti dilansir Tribal Football.

"Saya teringat beberapa tahun lalu ketika kami takluk 0-5 dari Newcastle United. Di laga berikutnya, kami kalah 3-6 dari Southampton disusul kekalahan 1-3 dari Chelsea. BBC bahkan membuat program acara selama dua jam dengan tema 'Runtuhnya MU'."

"Tapi, pada akhirnya kami menjuarai Liga dengan keunggulan sembilan poin," katanya.

Dan Ferguson pun yakin Setan Merah di bawah asuhan Moyes, musim ini, bisa mengulangi sukses tersebut sekaligus membungkam para pengkritik.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/05/13/204553_sir-alex-ferguson_663_382.JPG

Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455034-ferguson-mengaku-pernah-mengalami--penderitaan--moyes

komentar :
Selengkapnya

Beckham Ingin Ferguson Latih Klub Sepakbola Miliknya

David Beckham punya keinginan menjadikan Sir Alex Ferguson sebagai manajer di klub barunya di Liga Amerika Serikat (MLS). Sebelumnya, Beckham telah memilih Miami sebagai tempat untuk memulai waralabanya di MLS.

Meski Ferguson sempat menjelekkan Beckham lewat buku autobiografinya namun manajer kawakan itu tetap mendapat tempat di hatinya. Fergie dianggap sebagai sosok ayah sebelum Beckham meninggalkan Manchester United pada 2003 silam.

"Saya duduk di sini tidak untuk menjelekkan seorang yang telah memberikan kesempatan kepada saya bermain di klub impian saya," kata Beckham dilansir Daily Mail. "Dia menjadi nomor satu yang akan saya panggil menjadi manajer bagi klub MLS baru saya."

Beckham sendiri hampir dipastikan akan memiliki klub baru yang akan ikut meramaikan kompetisi MLS. Hal itu didapat dari bagian kesepakatan saat Beckham bersedia bergabung dengan Los Angeles Galaxy pada 2007 silam.

Namun hingga saat ini Beckham belum menentukan klub yang akan diakuisinya. Terakhir, Miami Fusion menjadi klub asal Miami yang berlaga di MLS. Namun pada 2001, klub ini memutuskan mundur setelah tak memiliki banyak pendukung.

Sebelumnya, penyelenggara MLS telah mencanangkan menambah kuota peserta menjadi 24 tim pada 2020. Dan dengan pamornya di Amerika Serikat, Beckham tampak optimis dapat membentuk sebuah tim yang akan bersaing di MLS.

"Kompetisi menjadi lebih baik dan besar. Sejak saya datang ke sini ada 11 hingga 12 tim di liga. Sekarang semua orang membicarakan sepakbola," kata Beckham.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/05/17/205569_sir-alex-ferguson-dengan-david-beckham_663_382.jpg
Sir Alex Ferguson dengan David Beckham

Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455145-beckham-ingin-ferguson-latih-klub-sepakbola-miliknya

komentar :
Selengkapnya

Pembuktian Gareth Bale Berhadapan Sevila

Lanjutan Liga Spanyol pekan 11 dinihari tadi (31/10) antara Real Madrid menghadapi Sevila menjadi ajang pembuktian Gareth Bale.

Winger yang memecahkan rekor transfer tersebut menjadi pemain Inggris Raya kelima yang mencetak gol bagi Real Madrid di Santiago Bernabeu dengan dua gol, dan menghempaskan tim tamu dengan skor telak 7-3

Melakukan penampilan perdananya sejak menit pertama di kandang sendiri, Bale juga melakukan dua assist dalam penampilan yang akan membantu menepis keraguan perihal penampilan pemain sayap Wales bernilai 100 juta euro sejak ia didatangkan dari Tottenham Hotspur bulan lalu.

Tidak mau kalah sang mega bintang Ronaldo menciptakan hattrick dan dua gol lainnya dipersembahkan oleh Penyerang Prancis Karim Benzema, yang sedang berada dalam fase sulit bagi klub dan negaranya, membantu diri sendiri dengan dua gol saat tim peringkat ketiga Real mendekat dua angka dari Atletico menjelang pertandingan mereka di Granada pada Kamis.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiHcYowS7NZautl2cLz19FGBWEZNdlDiB3081cobsXQA1yjzMaBd6Fsw6Yhk6BOJAcjWKTFmh3Eeb9Om2B6kb-AMk4ORSoZC-xc2Xh884gW_vwROH0gMW1AU2lzEB4zkCpUr9l1uW1LrsAq/s1600/gareth-bale-saat-diperkenalkan-di-real-madrid-_130902200401-558.jpg

Sumber : http://bolapop.com/dua-goal-dan-dua-assist-pembuktian-gareth-bale/

komentar :
Selengkapnya

Liverpool Ikat Kontrak Model Pla*yboy !!

Lucunya, Rosanna ternyata tidak mengerti sepakbola.

Bola - Miss World 2003, Rosanna Davison, merupakan rekrutan teranyar klub raksasa Inggris, Liverpool. Namun, kita tidak akan melihat aksi si cantik Rosanna di atas lapangan hijau Anfield, melainkan hanya di dunia maya.

Ya, Rosanna secara resmi dikontrak Liverpool sebagai presenter LFC TV yang disiarkan secara online. Putri penyanyi asal Republik Irlandia, Chris de Burgh, itu sudah menjalani syuting dua program berdurasi 30 menit untuk LFC TV. Program itu merupakan dokumenter legenda-legenda Liverpool asal Republik Irlandia.

"Saya benar-benar menikmatinya. Saya merupakan salah satu fans terbesar Liverpool. Kenangan terindah saya ketika Liverpool memenangi Liga Champions 2005. Saya sempat menangis ketika AC Milan unggul 3-0 di babak pertama," ujar Rosanna kepada Irish Herald.

Lucunya, meski mengaku sebagai fans Liverpool, Rosanna ternyata tidak mengerti sepakbola. Miss Irlandia 2003 itu bahkan tidak tahu peraturan offside. "Tapi, saya hanya cinta Liverpool," ucap Rosanna.

Rosanna merupakan pemenang Miss World pertama yang menjadi model majalah dewasa Pla*yboy. Rosanna menjadi sampul majalah Pla*yboy terbitan Jerman edisi Oktober 2012. Namun, wanita berambut pirang itu belumlah puas.

Miss World 2003, Rosanna Davison, dan pendiri Pl*ayboy Hugh Hefner
Rosanna dan Bos Pla*yboy, Hugh Hefner

Rosanna berambisi untuk menjadi model sampul majalah Pla*yboy terbitan Amerika Serikat. Keinginan itu sudah diungkapkan Rosanna kepada pendiri Pla*yboy, Hugh Hefner, saat keduanya bertemu di Los Angeles.

"Mereka mengatakan apakah saya ingin berbicara kepada Hefner, dan melihat apa yang akan terjadi. Mudah-mudahan akhir tahun ini semuanya bisa terlaksana," papar Rosanna.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/10/30/227755_miss-world-2003--rosanna-davison_663_382.jpg
Miss World 2003, Rosanna Davison (Rosanna.ie)

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/10/30/227770_miss-world-2003--rosanna-davison_250_188.jpg


http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/10/30/227758_miss-world-2003--rosanna-davison--dan-pendiri-playboy-hugh-hefner_250_188.jpg
Rosanna dan Bos Pla*yboy, Hugh Hefner


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455054-liverpool-ikat-kontrak-model-playboy

komentar :
Selengkapnya

Hasil Lengkap Skor dan Undian Perempat Final Piala Liga Inggris!!

Berikut ini hasil lengkap babak ketiga dan undian perempat final Piala Liga Inggris setelah pertandingan Rabu malam waktu setempat.

MU 4-0 Norwich
Leicester 4-3 Fulham
Burnley 0-2 West Ham
Arsenal 0-2 Chelsea
Birmingham 4-4 Stoke (adu penalti 2-4)
Tottenham 2-2 Hull City (adu penalti 8-7)
Newcastle 0-2 Manchester City

Sunderland vs Sothampton (digelar Kamis, 07 Nopember 2013)
Leicester City (II) vs Manchester City
Stoke City vs Manchester United
Sunderland/Southampton vs Chelsea
Tottenham Hotspur vs West Ham United.

http://bolapop.com/wp-content/uploads/2013/10/Carling-Cup-Trophy.jpg

Sumber :http://bolapop.com/hasil-lengkap-dan-undian-perempat-final-piala-liga-inggris/

komentar :
Selengkapnya

Manchester United Minta Maaf Karena Buat Logo !!

Manchester United

Logo itu digunakan di surel klub mengenai pemain muda yang akan bergabung.

Ofisial Manchester United menyampaikan permohonan maaf mereka menyusul komplain yang didapat terkait logo dari materi promosi yang disebarkan lewat surel.

Logo yang dirilis United itu disebut oleh sejumlah fans mirip dengan Swastika, logo dari Nazi.

Logo itu sebelumnya digunakan dalam surel mengenai pemain muda yang akan bergabung dengan klub, yang diberi judul 'New Order'.

Kepala media Manchester United Dabid Sternberg mengungkapkan: "Tim kreatif kami sangat tidak pantas, kami meminta maaf atas hal ini dan akan mengambil tindakan tegas di level internal."

http://static.goal.com/330600/330684_heroa.jpg

Sumber :http://forum.viva.co.id/liga-inggris/1312986-buat-logo-mirip-swastika-manchester-united-minta-maaf.html

komentar :
Selengkapnya

5 Bintang Muda Brasil yang Akan Merapat ke Premier League

Bola - Brasil terus melahirkan bakat-bakat sensasional bagi sepakbola internasional. Beberapa nama pun dijagokan bakal muncul di Premier League, musim depan.

Sejumlah klub Premier League memang telah diperkuat oleh pilar Brasil untuk memperdalam kualitas. Sebut saja Paulinho, Phillipe Coutinho, sampai Ramires jadi andalan di klub masing-masing.

Lima nama di Liga Brasil pun disebut-sebut menarik perhatian klub dari ranah Inggris. Berikut lima pemain Brasil, menurut O Globo, yang bisa ikut bersaing di Premier League:

1. Bruno Gomez (Desportivo Brasil)
Pemain 17 tahun ini terus menunjukkan permainan terbaiknya di akademi sepakbola Desportivo Brasil. Penyerang tengah ini mencetak 27 gol dalam 28 penampilan di kejuaraan U-17 Sao Paulo.

Total 122 gol sudah ia cetak dalam waktu 3 tahun berkat kecepatan dan ketajamnnya dalam mencetak gol. Menurut Sambafoot, Manchester United sudah menandatangani kesepatan dengan Desportivo Brasil soal kontrak sang pemain. Bruno Gomes bisa bergabung akhir musim nanti.

2. Wallace (Fluminense)
Bek kanan ini sudah menandatangani kontrak dengan Chelsea pada Desember 2012. Namun, Wallace baru bergabung dengan Oscar dan Lucas Piazon pada musim panas jelang 2014-15 bergulir.

Tahun pertamanya membela Fluminense berbuah trofi juara Brasileirao pada 2012, dan tetap jadi pilihan utama di awal musim ini. Jika kepindahan menuju Chelsea terjadi, kemungkinan Wallace akan menghuni tim utama setelah satu musim di tim U-21.

3. Dede (Cruzeiro)
Bek 25 tahun ini memiliki tubuh jangkung dipadu dengan teknik tinggi dalam urusan menghalau peluang lawan. Dede juga mencatatkan 71 interception (berhasil merebut bola) dalam 27 laga, juga 195 clearence (mengamankan peluang) dan 51 tekel, saat memperkuat Cruzeiro. Tottenham Hotspur dan Manchester City terus memantaunya.

4. Ederson (Atletico PR)
Penyerang 24 tahun ini menjadi pencetak 16 gol serta dua assists dalam 30 laga musim ini bersama Atletico Paranaense. Ederson memiliki kecepatan yang mumpuni, ditambah keuletan dan kekuatan fisik untuk menciptakan peluang. Arsenal ingin mengikatnya.

5. Doria (Botafogo)
Bek tengah berusia 19 tahun ini disebut-sebut sebagai pemilik bakat terbesar di Brasil saat ini, usai mendapatkan tempat reguler di Botafogo meski masih muda usia. Postur tinggi dan jago mengolah bola jadi kelebihan Doria.

Dengan masalah keuangan yang membelit Botafogo, menurut Sambafoot, Doria bisa saja dilego musim panas nanti. Jika ada klub Inggris yang tertarik dengannya, bisa saja Botafogo melepas aset terbesarnya itu. Arsenal pernah dikabarkan tertarik untuk memboyongnya.

https://si0.twimg.com/profile_images/3347320310/f2c58c1a387beedcb51891be4c7d62f6.jpeg

Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455114-5-bintang-muda-brasil-yang-bakal-merapat-ke-premier-league

komentar :
Selengkapnya

Barcelona dan Milan "Akrab Sekali" soal Pemain

Hubungan Barcelona dan AC Milan ternyata cukup dekat. Paling tidak, itulah fakta yang terjadi mengenai pemain-pemain yang pernah berseragam dua klub besar Eropa itu.

Situs resmi Barcelona mencatat, ada 16 sosok yang pernah berkarier untuk Azulgrana dan I Rossoneri. Entah itu sang pemain pindah langsung dari Milan ke Barcelona atau sebaliknya.

Awal mula kejadian ini dimulai oleh Michael Reiziger dan Christophe Dugarry yang pindah dari Milan ke Barcelona pada 1997. Setahun kemudian, giliran Winston Bogarde dan Patrick Kluivert yang melakukan hal sama, dari Milan ke Barcelona. Francesco Coco menambah daftar tersebut ketika dipinjam Barcelona dari Milan pada 2001.

Setelah lima pemain Milan meneruskan karier bermain di Camp Nou, markas Barcelona, pada 2002 tren mulai berubah. Diawali Rivaldo, lalu ada tiga pemain lain yang hengkang dari Barcelona menuju Milan, yaitu Ronaldinho (2008), Gianluca Zambrotta (2008), dan Zlatan Ibrahimovic (2010).

Selain beberapa para pemain itu, ada juga pemain-pemain lain yang bermain untuk kedua klub tersebut, meski sempat lebih dahulu berkiprah di klub lain di antara kariernya bersama Milan atau Barcelona.

Terakhir, kasus berbeda dialami Frank Rijkaard. Pria berkebangsaan Belanda itu berkarier di Milan sebagai pemain pada 1988-1993, dan kemudian berada di Barcelona sebagai pelatih pada 2003-2008. Berikut beberapa pemain yang pernah membela Barcelona dan Milan.

Dari Milan ke Barcelona:
Michael Reiziger, Christophe Dugarry, Winston Bogarde, Patrick Kluivert, Francesco Coco

Dari Barcelona ke Milan:
Rivaldo, Ronaldinho, Gianluca Zambrotta, Zlatan Ibrahimovic

Sempat main di klub lain:
Ronaldo, Edgar Davids, Demetrio Albertini, Mark van Bommel, Maxi Lopez, Bojan Krkic

Di Milan sebagai pemain, di Barcelona sebagai pelatih:
Frank Rijkaard

https://encrypted-tbn3.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcRDtM31R933JYPQRRtXkGTOMhxGFaL0TM3m1I6rTbfGEQF_Jb4q


Sumber :http://bola.kompas.com/read/2013/02/18/17461262/Barcelona.dan.Milan.Akrab.soal.Pemain

komentar :
Selengkapnya

Mantan Bintang Barca Dipenjara

BUCHAREST - Mantan bek timnas Romania dan juga Barcelona, Gheorghe Popescu, dijatuhi hukuman tiga tahun penjara, sebagai bagian dari skandal korupsi yang melibatkan sejumlah nama berpengaruh dalam komunitas sepak bola negara itu.

Hukuman terhadap Popescu itu diputuskan Pengadilan Tinggi Romania, Senin (12/11/2012). April lalu, pria berusia 45 tahun itu sempat dibebaskan dari segala tuduhan penggelapan uang, pajak, dan pencucian uang.

Popescu, bersama sejumlah terdakwa lainnya, dituduh tak mengungkapkan dana transfer total yang diterima, setelah menjual para pemain ke beberapa klub asing dalam rentang 1999 hingga 2005.

Transfer Nicolae Mitea dan Cosmin Contra dari Dinamo Bucharest ke Ajax Amsterdam dan Alaves termasuk dalam kasus tersebut.

Hukuman Popescu bukan yang terberat. Masih ada mantan Presiden Eksekutif Dinamo, Cristian Borcea, yang dikenai sanksi tujuh tahun di hotel prodeo. Selain itu, masih ada George Copos --pemegang saham mayoritas Rapid Bucharest-- dijatuhi hukuman lima tahun penjara.

Direktur Steaua Bucharest, Mihai Stoica, juga dipenjara empat tahun, dengan pengurangan hak dalam tiga tahun pertama.

Semua terdakwa dapat mengajukan banding ke Mahkamah Agung Romania.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjWAiagw5JsnvnD1lwUcH5IHCFeduZxUzDM2m_FdUaW6pR4PmHrnDqnwrEb67V15E8LZeLyBTImN43hKQbQRIhkT6biOL-R1BlO2szBb0X5Ia6KrrBhQ5knOQyjL-XGoHbhHuDxdjtH-A/s320/1.jpg
Gheorghe Popescu (mantan pemain timnas Romania dan Barcelona)


Sumber :http://bola.kompas.com/read/2012/11/14/04550586/Mantan.Bintang.Barca.Dipenjara

komentar :
Selengkapnya

Dramatis, ManCity Sukses di Babak V Ajang Capital One Cup

Manchester City akhirnya sukses melaju ke babak V di ajang Capital One Cup atau Piala Liga. Menghadapi Newcastle United, The Citizens harus melewati babak perpanjangan waktu sebelum akhirnya menang 2-0.

Tandang ke St James' Park, Kamis 31 Oktober 2013, ManCity sempat dibuat kerepotan dengan permainan militan Newcastle. Gawang The Citizens beberapa kali diancam barisan penyerang The Magpies.

Newcastle sebenarnya berhasil sukses menjebol gawang The Citizens pada menit 32. Sayangnya, gol dianulir setelah Shola Ameobi dalam posisi off side sebelum menjebol gawang ManCity yang dikawal kiper Costel Pantilimon.

Di babak kedua, kedua tim silih berganti membangun serangan. Pelatih ManCity, Manuel Pellegrini, mencoba memasukan David Silva di pertengahan babak kedua. Namun usaha itu tak membuahkan hasil. Skor kaca mata bertahan hingga 90 menit waktu normal.

Di babak perpanjangan waktu tepatnya di menit 99, Alvaro Negredo mampu membuat pendukung Newcastle terdiam. Sepakan kaki kiri striker asal Spanyol ini membuat ManCity unggul 1-0.

Gol Negredo tampaknya sukses meruntuhkan moral pemain Newcastle. Hasilnya, Edin Dzeko berhasil memperlebar keunggulan lewat golnya di menit 105 memanfaatkan umpan James Milner. Skor 2-0 untuk keunggulan ManCity ini bertahan hingga pertandingan usai.


Susunan Pemain

Newcastle: Tim Krul, Michael Williamson, Mapou Yanga-Mbiwa, Massadio Haidara, Mathieu Debuchy, Moussa Sissoko, Vurnon Anita, Yoan Gouffran, Shola Ameobi, Ismael Cheik Tioté, Papiss Demba Cisse

ManCity: Costel Pantilimon, Micah Richards, Joleon Lescott, Aleksandar Kolarov, Dedryck Boyata, James Milner, Javi Garcia, Jesús Navas, Jack Rodwell, Stevan Jovetic, Edin Dzeko.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/07/28/216222_striker-manchester-city--edin-dzeko-rayakan-gol-ke-gawang-sunderland_663_382.jpg
Striker Manchester City, Edin Dzeko rayakan gol



Sumber :www.blogger.com/blogger.g?blogID=5097138818472684988#editor/target=post;postID=488319378124812023

komentar :
Selengkapnya

AS Roma Dipastikan Datang Ke Indonesia, Ini Tanggalnya !!

Jakarta - AS Roma akhirnya dipastikan tidak jadi datang ke Indonesia sebagaimana rencana sebelumnya. Pihak promotor kini mengaku sedang berusaha melakukan penjadwalan ulang agar Roma tetap datang ke Indonesia pada waktu berbeda.

Hal itu dikonfirmasi oleh pihak NineSports selaku promotor kedatangan AS Roma ke Indonesia, menyusul santernya kabar mengenai pembatalan kunjungan tersebut.

"Ya, Roma batal datang ke Indonesia pada 14 November. Tapi mereka tetap datang di waktu yang lain," kata Manajer Media Promo NineSports Inc Gery Yesayas, Rabu (30/1/2013).

"Pihak kami saat ini sedang menjadwalkan ulang kedatangan mereka. Mereka telah menginformasikan kepada kami Selasa malam. Mereka menyatakan alasannya karena memilih mengejar scudetto," sambungnya.

Selain penjadwalan ulang kedatangan Roma di lain waktu, NineSports juga disebut sedang mencari tim pengganti untuk tampil pada tanggal 14 November depan. Ada dua tim pilihan yang sedang dijajaki.

"Rencananya Fulham atau Glasgow Celtic. Tapi kami sedang mengusahakannya," jelasnya.

Untuk keterangan resmi dari AS Roma, Gery mengatakan bahwa Chief Marketing Officer Roma Manolo Zubiria, akan memberikan keterangan langsung dalam konferensi pers pada hari Jumat (1/11).

Sebelumnya, Roma direncanakan datang ke Indonesia bulan depan untuk menghadapi tim Indonesia XI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada tanggal 14 November mendatang.

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMC4Q7b-m6RQ3e64oFHDNcjwg6ez7lKyvFE-Gc5elwB_wz_4sGSZRC5r5ahUp2H7gCKzyeF4Aab5OXvnB_N1zaK6HMOcver1c0JuDh0jGkdEL-dG4qHZ4XYT8o5tZTW-e9dkJvTZrfqWE/s1600/as+roma+vs+ac+milan.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/30/183310/2399858/76/roma-dipastikan-batal-datang-ke-indonesia-pada-14-november-ini

komentar :
Selengkapnya

Waduhh, Benarkah Costa Pilih Spanyol Karena Ini ?!

BRASILIA  — Federasi Sepak Bola Brasil, CBF, menuding Diego Costa lebih memilih bergabung dengan tim nasional Spanyol daripada Brasil karena motif uang. Berdasarkan Pasal 12 Konstitusi Brasil, status kewarganegaraan Costa akan segera dicabut.

"Saya tidak ragu bahwa Costa tergoda oleh tekanan Spanyol karena tergoda dengan uang," kata Direktur bidang hukum CBF, Carlos Eugenio Lopes, seperti dilansir AS.

"Presiden CBF (Jose Maria Marin) telah mengizinkanku untuk mulai membahasnya dengan Menteri Kehakiman untuk menghapus kewarganegaraan Brasil miliknya," lanjut Lopes.

Lopes juga mengatakan bahwa Costa memang tidak ada komitmen lagi untuk bergabung dengan timnas Brasil.

"Mulai sekarang, Diego Costa adalah persona non grata di timnas Brasil. Setelah ini, para pemain tidak akan menyambutnya," pungkas Lopes.

http://assets.kompas.com/data/photo/2013/10/30/0050190Diego-Costa780x390.jpg
Striker Atletico Madrid, Diego Costa


Sumber :http://bola.kompas.com/read/2013/10/30/2339466/Brasil.Costa.Pilih.Spanyol.karena.Uang

komentar :
Selengkapnya

Kaka Cetak Gol, Milan Bermain Imbang !!

AC Milan harus kembali menuai hasil kurang memuaskan di pentas Serie A. Setelah di laga terakhir menelan kekalahan, Milan juga harus puas berbagi poin saat menjamu Lazio di giornata 10.

Menjamu Lazio di San Siro, Kamis 31 Oktober 2013, Milan sebenarnya mampu tampil dominan sepanjang pertandingan. Mario Balotelli yang mendapat dukungan penuh dari Kaka mencoba menebar ancaman sejak menit-menit awal.

Namun peluang demi peluang yang didapat Milan selalu gagal berbuah gol. Bahkan Milan harus rela menunggu hingga menit 54 untuk dapat membobol gawang Lazio yang dikawal Federico Marchetti.

Assists Balotelli berhasil diteruskan Kaka dengan sepakan keras kaki kanan. Bola berhasil menghujam gawang Lazio sekaligus membuat tuan rumah sementara unggul 1-0.

Namun kemenangan Milan berhasil dibuyarkan Ciani pada menit 72. Memanfaatkan umpan silang Antonio Candreva, Ciani berhasil melepaskan tandukan keras dari jarak dekat untuk menjebol gawang Milan. Kedudukan 1-1 ini akhirnya bertahan hingga laga usai.

Dengan tambahan satu poin ini, Milan harus rela terperosok di posisi 11 dengan torehan 12 poin. Sedangkan Lazio nangkring di posisi 7 dengan koleksi 15 poin.

Susunan pemain

Milan: Gabriel, Mattia De Sciglio, Christian Zapata, Ignazio Abate, Cristian Zaccardo, Sulley Muntari, Riccardo Montolivo, Nigel De Jong, Valter Birsa, Kaká, Mario Balotelli

Lazio: Federico Marchetti, Michael Ciani, Stefan Radu, Lorik Cana, Luis Pedro Cavanda, Hernanes, Alvaro González, Cristian Ledesma, Miroslav Klose, Brayan Perea, Antonio Candreva

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/09/15/221943_pemain-ac-milan--kaka_663_382.jpg
Kaka


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455150-kaka-cetak-gol--milan-harus-puas-bermain-imbang

komentar :
Selengkapnya

Totteham Melaju Lewat Drama Adu Penalti !!

 Tottenham Hotspur harus melewati drama adu penalti untuk melewati hadangan Hull City di babak keempat Capital One Cup. Laga harus ditentukan lewat adu penalti setelah skor 2-2 bertahan hingga babak tambahan waktu.

Bermain di White Hart Lane, Kamis 31 Oktober 2013, Spurs unggul terlebih dulu lewat gol Gylfi Sigurdsson. Sepakan keras kaki kanan Sigurdsson menerima umpan Kyle Naughton, tak mampu dibendung kiper Eldin Jakupovic.

Namun tim tamu mampu menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri Brad Friedel di menit 53. Skor 1-1 ini bertahan hingga waktu normal 90 menit pertandingan.

Di babak tambahan waktu, Spurs sempat tertinggal lewat gol Paul McShane. Namun pemain muda Harry Kane mampu menyelamatkan tim London Utara ini hingga akhirnya Spurs menang dalam drama adu penalti dengan 8-7.


Spurs akhirnya memastikan diri lolos setelah eksekutor terakhir Hull City, Elmohamady, gagal menaklukkan kiper Friedel. Dengan kemenangan ini, maka Spurs memastikan langkah ke babak kelima.
Susunan Pemain

Tottenham: Friedel; Walker, Kaboul, Vertonghen, Naughton (Chiriches 68'); Paulinho, Lamela, Dembele; Sigurdsson, Eriksen (Chadli 68') (Kane 78'); Defoe.

Hull City: Jakupovic; Elmohamady, Bruce (Proschwitz 34'), Davies, McShane, Rosenior; Koren (Gedo 80'), Meyler, Quinn, Boyd; Graham (McLean 46').

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/10/04/224612_pemain-tottenham-hotspur_663_382.jpg
Pemain Tottenham Hotspur


Sumber :http://bola.viva.co.id/news/read/455155-totteham-melaju-ke-perempat-final-lewat-drama-adu-penalti

komentar :
Selengkapnya

Lawan Timor Leste Saja Timnas U23 Kewalahan, Benarkah ?!

Sleman - Timnas Indonesia U-23 bermain imbang saat berujicoba melawan Timor Leste U-23. Skuat 'Garuda Muda' mengakhiri laga dengan skor kaca mata alias 0-0.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (30/10/2013) malam WIB, Indonesia bisa mencetak gol di menit 14 lewat kaki Andri Ibo. Tapi, gol itu dianulir karena dia sudah berdiri offside.

Di babak kedua, Indonesia mampu terus menekan lewat Andik Vermansah, Aldair, maupun Alfin Tuasalamony. Tapi, tak ada gol tercipta hingga laga usai. Skor 0-0 pun menjadi penghias papan skor saat wasit meniup peluit tanda pertandingan selesai.

Jalannya Pertandingan

Indonesia mengancam gawang Timor Leste di menit 10. Lewat tendangan bebas, Alfin Tuasalamony masuh bisa ditepis oleh Ramos Maxanches.

Di menit 14, Andri Ibo bisa membobol gawang Timor Leste. Tapi, gol itu dianulir karena dia sudah berada di posisi offside.

Gol itu berawal dari sepakan keras Fernandinho Pahabol dari dalam kotak penalti. Ibo yang berada di sisi kiri gawang Timor Leste mampu mencocor bola menjadi gol, tapi hakim garis sudah mengangkat bendera.

Bayu Gatra mendapatkan peluang emas di menit 30. Fandi Eko Utmo mengirim umpan terukur buat Bayu yang berada di sisi sayap kiri. Bayu yang berdiri bebas mampu melepas tendangan ke arah gawang, tapi belum berbuah gol.

Pahabol! Sepakan bebasnya di menit 32 sudah tepat sasaran. Belum optimal, Maxanches masih bisa menangkapnya dengan sempurna.

Pahabol kembali menjadi otak serangan Indonesia di menit 34. Dia memberikan umpan terukur untuk Alfin yang mampu menendang bola dari luar kotak penalti. Belum juga menemui bidang, sepakan Alfin itu melebar di sisi kanan gawang Timor Leste.

Timor Leste mengancam lewat Nicolau Higinio di menit 36. Tapi upayanya dari luar kotak penalti masih bisa ditangkap oleh Kurnia Meiga.

Lima menit berikutnya, tangkapan Kurnia Meiga mengantisipasi tendangan bebas Timor Leste masih kurang lengket. Pedro Henrique melakukan perebutan bola dengan kiper asal Arema itu, tapi wasit meniup pleuit karena dinilai melakukan pelanggaran.

Ramdani Lestaluhu! Dia menusuk dari sisi sayap kiri usai mendapatkan umpan terobosan dari Bayu. Ramdani lalu melakukan tendangan langsung yanng cuma membentur tiang.

Babak kedua dimulai, Indonesia langsung tancap gas. Bayu melakukan tusukan dari sayap kiri, lalu mengirim umpan matang ke muka gawang Timor Leste.

Andik Vermansah bisa menguasai bola, tapi tendangannya masih tak mengarah ke gawang.

Andri Ibo melakukan blunder di menit 56. Dia gagal menyapu bola dari umpan jauh Maxanches. Jairo bisa mengausai bola, tapi sepakannya masih melesat jauh dari gawang yang dikawal Kurnia Meiga.

Alfin melakukan sundulan dari jarak dekat de menit 60. Maxanches masih sigap, bola itu masih bisa ditangkap dengan sempurna.

Andri Ibo mengancam di menit 83. Dia melepaskan tendangan keras jarak jauh dari tendangan bebas yang masih melayang.

Di sisa laga, tak ada gol tercipta. Laga berakhir dengan skor 0-0.

Susunan Pemain:

Indonesia: 1-Kurnia Meiga, 28-Andri Ibo, 13-Manahati, 26-Alfin Tuasalamony, 24-Diego Michiels, 11-Dedi Kusnandar, 4-Rizki Pellu, 7-Ramdani Lestaluhu, 23-Bayu Gatra, 14-Fandi Eko, 5-Pahabol

Timor leste: 12-Ramos Maxanches, 15-Adelino, 3-Paulo Cesar, 2-Raimundo, 5-Anggisu Coreira, 4-Ramon de Lima, 8-Felipe Bertoldo, 20-Thiago Fernandes, 6-Nicolau Higinio, 11-Jose Martins, 9-Pedro Henrique

http://images.detik.com/content/2013/10/30/76/bola3010132.jpg

Sumber :http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/10/30/213027/2399941/76/timnas-u-23-seri-tanpa-gol-lawan-timor-leste-u-23?

komentar :
Selengkapnya

Autobiografi Sir Alex Ferguson Jadi Best Seller

Buku ‘My Autobiography’ Sir Alex Ferguson yang baru dirilis ke publik pada 22 Oktober 2013 lalu, menoreh rekor baru sebagai buku non-fiksi paling laris yang terjual di ranah Inggris Raya sejak 1998.

Buku autobiografi kedua yang ditulis mantan manajer Manchester United berusia 71 tahun ini, yang pertama pada 1999 lalu, dikabarkan telah terjual sebanyak 115.547 eksemplar dalam waktu hanya satu minggu. Atau, dalam tujuh hari publik Inggris telah mengeluarkan dana sekitar 1,4 juta pound atau sekitar Rp 25,2 miliar hanya untuk membeli autobiografinya Sir Alex.

Jumlah penjualan tersebut melampaui rekor sebelumnya yang dipegang Delia Smith dalam bukunya ‘How to Cook: Book Two’ yang terjual sebanyak 112.000. Penjualan bukunya Sir Alex juga melampaui penjualan buku mantan bintang MU dan Inggris David Beckham yang bertajuk ‘My Side’ dan juga penjualan memoar mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair yang hanya mencapai 92 ribu eksemplar pada 2010.

Antusiasme publik terhadap ‘My Autobiography’ memang boleh dibilang sangat tinggi. Guna bertemu langsung dengan Ferguson, manajer yang diklaim paling sukses sepanjang sejarah Inggris dengan menyabet 38 gelar bersama MU dan dua kali dipilih sebagai Pelatih Terbaik Dunia versi IFFHS (1999 dan 2008), publik menyerbu penjualan tiket di Lowry Theatre, Salford, saat Ferguson diwawancarai komentator BBC Dan Walker. Ketika itu, 1.700 tiket hanya terjual dalam waktu empat menit! (*)

Autobiografi Sir Alex Ferguson Jadi Best Seller

Sumber :http://bola.liputan6.com/read/734269/autobiografi-sir-alex-ferguson-jadi-best-seller?wp.trkn

komentar :
Selengkapnya

Hii Serem... Ada Penonton Misterius di Stadion Juventus

Pertandingan Juventus kontra Genoa, akhir pekan lalu di Stadion Juventus, sempat dihebohkan dengan kemunculan figur misterius. Sebelas orang berpakaian jubah serba hitam dengan simbol aneh di bagian dada, langsung duduk di tribun utara stadion di Turin ini, ketika Juventus mengalahkan Genoa 2-0, Minggu 27 Oktober lalu.


 Mereka melakukan gerak-gerik secara serentak dan terkadang berdiri serempak sebelum kemudian kembali duduk di tempat masing-masing. Seorang suporter Juventus bernama Franco Losito, menjelaskan bahwa kemunculan tamu-tamu misterius itu, menimbulkan pertanyaan bagi para fans.

"Orang di sebelah saya memberi tahu tentang keberadaan mereka kepada saya. Wajahnya pucat dan saya tidak bisa menyalahkannya. Kemunculan itu benar-benar aneh," kata Losito, seperti dikutip Goal.com, Selasa (29/10/2013).

"Saya tidak tahu siapa mereka, tapi saya tidak pernah menyaksikan hal seperti ini, baik di lapangan sepakbola maupun dalam hidup keseharian."

Kemunculan penonton misterius ini, juga terjadi di stadion Allianz Arena, Sabtu, ketika Bayern Muenchen mengalahkan Hertha Berlin 3-2, serta di Stamford Brige, saat Chelsea mengungguli Manchester City.

Bahkan, Franz Beckenbauer, mantan kapten dan pelatih Timnas Jerman, tampak difoto duduk dekat dengan figur berjubah itu, saat menyaksikan pertandingan Chelsea. "Sang Kaisar" juga meluncurkan video menceritakan pengalaman aneh yang menimpa dirinya.

Simbol di bagian dada persis sama seperti simbol yang muncul di banyak tempat terkenal di dunia. Beberapa simbol misterius muncul di Rio de Janeiro pekan lalu, begitu pula di billboard digital di Times Square di New York beberapa hari berselang. Sementara bola raksasa berdiameter tiga meter menimbulkan lubang raksasa di Hackney Marshes dekat London, Senin pekan lalu.

Penampakan aneh juga muncul di Copacabana dan Santa Maria di Rio. Tapi, kemunculan figur misterius di stadion sepakbola sepanjang akhir pekan lalulah yang paling menghebohkan jejaring media sosial dengan hashtag: #WINNERTAKESEARTH. (Vin)

Hii Serem... Ada Penonton Misterius di Stadion Juventus



Sumber :http://bola.liputan6.com/read/733131/hii-serem-ada-penonton-misterius-di-stadion-juventus

komentar :
Selengkapnya

DAFTAR GOSIP

-- Lihat Kesukaan Kamu --

Abduh Lestaluhu Abo Ogogo AC Milan AFC AFF Alfred Riedl Anthony Martial Arema Cronus Argentina Arsenal FC Arsene Wenger Arturo Vidal AS Monaco AS Roma Asian Games Athletics Atlet Atlético Madrid Augsburg Arena Augusto Fernandez Badminton Bali Island Cup Bali United Ballon d'Or Barcelona Basel Fc Bayer Leverkusen Bayern Munich Bodybuilding & Fitness Bologna Boxing Bundesliga Score BWF Cameron Borthwick-Jackson Capital One Cup Cars Sport Celebration Champions Champions League Score Chandra Zein Chelsea FC Chris Smalling Community Shield Competitions Africa Competitions America Competitions Asia Competitions Europe Competitions Oceania Competitions South American Competitions World CONCACAF Copa America Copa del Rey Coppa Italia Coupe de France (Piala Prancis) Coupe de la Ligue (Piala Liga Prancis) Cristian Gonzales Cristiano Ronaldo David Trezeguet Dejan Antonic Dries Mertens Dunia Dynamo Kiev Eintracht Frankfurt Emirates Stadium euro Euro Score Europa Europa League Score Europa League UEFA FA Cup fans FC Zenit Saint Petersburg Ferrari FIFA FIFA Ranking Fifa Score Fiorentina FC Francesco Totti Friendly Match Futsal Gareth Bale Gary Neville Giacomo Bonaventura Giuseppe Marotta Golf Gonzalo Higuain Guss Hiddink Gustavo Gomez hockey I Nyoman Sukarja Indian Super League Indonesia Indonesia Super Champions (ISC) Indonesian Championship Inter Milan ISL Ranking Jack Grimmer James Rodrigez James Rodriguez Jeremy Menez Jesse Lingard John Terry Jose Mourinho Jose Sosa Juan Mata Juergen Klopp Juventus Juventus Stadium Karim Benzema Kingsley Coman Klasemen Kriket La Liga La Liga Score Las Palmas Laurent Blanc Les Parisiens Lifter Liga Belanda Liga Brazil Serie B Liga Indonesia liga inggris liga italia Liga Jepang liga Jerman liga Prancis liga spanyol Liga USA Ligue 1 Score Live Match Live Score Live TV Liverpool FC Louis van Gaal Luciano Spalletti Luis Enrique Luis Milla Aspas Luuk de Jong Manchester City Manchester United Manuel Pellegrini Marc Andre ter Stegen Mario Mandzukic Memphis Depay Mitra Kukar MotoGP Myanmar NSC Olimpiyskiy Stadium Olahraga Omar El Kaddouri Other Match Score Palermo Paris Saint-Germain (PSG) Park Ji-Sung Paul Pogba Paulo Dybala Persib Bandung Persija Jakarta Persipura Jayapura Piala Afrika - CAF Piala Bhayangkara Piala Gubernur Kaltim Piala Jenderal Sudirman Piala Super Eropa Player Career Prediksi & Statistik Premier League Premier League Score Primeira Liga Score PS Polri PS TNI PSS Sleman PSSI PSV Eindhoven Raphael Maitimo Rapid Wina Real Madrid Rugby Runner Score Match SEA Games Sejarah sepakbola Serba Serbi Sergio Aguero Serhiy Rebrov Seri A Score Serie A Sevilla Seydou Keita Shaktar Donetsk Shrewsbury Town Sir Alex Ferguson SL Benfica Sporting Gijon Sprinter Running Sriwijaya FC SSC Napoli Stadium Allianz Arena Stadium Estadio da Luz Stadium Greenhous Meadow Stadium Kapten I Wayan Dipta Stadium NSK Olimpijs Stadium Old Trafford Stadium Olimpico Stadium Pakansari Stadium Philips Stadium San Paolo Stadium San Siro Stadium WWK Arena Team Manager Tenis Thailand Toni Kroos Torino Tottenham Hotspur Transfer UEFA UEFA Best Player in Europe Award UEFA Cup Valencia FC Video Goal Vincent Kompany Vincenzo Montella WAGs Wojciech Szczesny Wolverhampton Wanderers Wushu Yannick Ferreira Carasco Zinedine Zidane Zlatan Ibrahimovic

Yahoo Messenger News

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...