Di San Siro, Minggu (2/2/2014) dinihari WIB, Milan tertinggal lebih dulu dari gol Ciro Immobile di menit ke-17. Empat menit memasui babak kedua, barulah Rossoneri bisa merespons dan menyamakan kedudukan melalui gol Adil Rami. Menjamu Torino di San Siro, Sabtu, 1 Februari 2014, AC Milan harus rela berbagi satu poin. Mereka ditahan tim asuhan Giampiero Ventura dengan skor 1-1.
Sampai peluit akhir dibunyikan tidak ada lagi gol tambahan walaupun Milan secara umum tampil dominan. Menurut ESPN, selain unggul penguasaan bola 62% berbanding 38%, Milan juga mampu melepaskan 23 tembakan meskipun cuma enam di antaranya yang tepat sasaran. Torino sendiri cuma enam tembakan dengan dua di antaranya tepat sasaran.
Getty Images/Claudio Villa |
Walau tak sanggup meraup poin maksimal, namun pelatih anyar Rossoneri, Clerance Seedorf mengaku puas dengan hasil yang didapat. Dia juga menilai Mario Balotelli cs mengalami kemajuan secara teknis permainan di lapangan.
"Saya melihat peningkatan, dan saat ini penting untuk fokus pada hal-hal positif dan apa yang dapat kami lakukan untuk membuatnya jadi lebih baik," tegas Seedorf di Football Italia.
Hasil itu membuat rekam jejak Seedorf di Milan menjadi dua kemenangan (atas Verona dan Cagliari), satu kekalahan (dari Udinese di Coppa Italia), dan hasil imbang lawan Torino.
"Sebelum pertandingan saya mengatakan bahwa tim Giampiero Ventura amat sangat terorganisir dan kita melihatnya lagi malam ini. Untuk tim saya sendiri, kami sedikit lebih sabar di babak kedua dalam memanfaatkan lebar lapangan dan itu jadi pembeda," tutur Seedorf.
Clarence Seedorf (REUTERS/Stringer) |
"Sejak awal saya bilang kepada tim bahwa Torino selalu bermain rapi dan kami membuktikannya malam ini. Mereka bermain terlalu dalam dan kami mencoba bermain melebar untuk membongkar pertahanan rapat mereka," kata Seedorf.
Perkara memanfaatkan lebar lapangan itu sendiri memang tampak jadi perhatian Seedorf yang di tepi lapangan berulang kali terlihat meminta Keisuke Honda dan Robinho main lebih melebar.
"Di babak pertama Torino masih bermain sedikit ke dalam jadi Honda berusaha merangsek masuk, tapi Anda harus melebarkan permainan untuk bikin pertahanan lawan tidak terlalu menumpuk. Butuh kesabaran dan pemain saya berhasil memaksa lawan keluar dari posisi. Saya melihat kemajuan dan yang terpenting tim ini bisa fokus agar semakin baik ke depannya," ujar pria asal Belanda tersebut dikutip Football Italia.
Dengan tambahan tiga poin, Milan sekarang berada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan raihan 29 poin. Sementara Torino sendiri berada di posisi keenam dengan koleksi 33 poin.
Sumber
total komentar :