Ronaldo mendapat kartu merah pada menit ke-75 setelah berusaha menjambak rambut dan mendorong wajah Carlos Gurpegi. CR7 kemudian berkonfrontasi dengan Ander Iturraspe. Saat itu kedudukan tengah imbang 1-1.
Pelatih Bilbao, Ernesto Valverde, ternyata ingin memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dengan merebut tiga poin. Namun, rupanya tak ada lagi gol tambahan hingga pertandingan berakhir.
"Setelah Cristiano mendapat kartu merah, kami mencari gol kedua. Namun, itu tidak terjadi. Meskipun mereka berada di atas kami, kami bermain sesuai dengan yang diinginkan setiap pelatih," kata Valverde seperti dilansir Soccerway.
Real Madrid masih akan bisa memainkan Cristiano Ronaldo saat berhadapan dengan Atletico Madrid di semifinal Copa Del Rey, tengah pekan ini. Tapi CR7 terancam dapat sanksi maksimal tiga pertandingan.
David Ramos/Getty Images Sport |
Ronaldo dapat kartu merah ke delapan sepanjang kariernya dalam bermain sepakbola saat Madrid bertamu ke Athletic Bilbao. Dia diusir wasit pada menit 76 setelah dianggap melakukan serangan ke pemain lawan.
Dalam laporan pertandingannya, wasit mengungkapkan alasan mengeluarkan kartu merah langsung pada pemain terbaik dunia itu. Disebutkan kalau Ronaldo telah "memukul menggunakan tangan ke wajah lawan, yang membuat pertandingan dihentikan". Demikian dikutip dari AS.
Meski dapat kartu merah di La Liga, Ronaldo masih akan bisa dimainkan Madrid di ajang Copa del Rey. El Real akan menjalani derby kontra Atletico Madrid di Santiago Bernabeu, Kamis (6/2/2014) dinihari WIB, pada babak semifinal Copa del Rey.
Hukuman minimal yang mungkin dijatuhkan komisi disiplin adalah larangan bermain satu laga di ajang La Liga, yang akan berlaku saat Madrid berhadapan dengan Villarreal.
Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti (kiri) dan pelatih Bilbao, Ernesto Valverde (REUTERS/Vincent West) |
BACA JUGA: Kembalinya Coulibaly Ke Persib Bandung
Namun, disebutkan juga kalau ada peluang CR7 dapat hukuman maksimal tiga laga karena bahasa tubuh yang dikeluarkannya. Saat berjalam meninggalkan lapangan Ronaldo terlihat menepuk-tepuk pipinya. Jika benar diputuskan demikian, maka Ronaldo juga akan absen saat Madrid berhadapan dengan Getafe dan El Che.
"Merupakan satu hal yang berat harus kehilangan pemain dengan cara yang tidak adil. Kartu merah Cristiano tidak fair, tapi saya tak mau mengatakan apakah wasit memimpn laga dengan baik atau tidak," ucap Marcelo mengomentari kartu merah Ronaldo, di situs resmi klubnya.
Bilbao kini tak terkalahkan dalam 12 pertandingan kandang di kompetisi La Liga. Los Leones menduduki peringkat 4 dengan 43 poin dari 22 laga. Mereka tertinggal 11 angka dari Real Madrid yang menempat peringkat 3 dan unggul 6 poin atas Villarreal yang menempati peringkat 5.
"Kami berdiri sejajar dengan tim papan atas. Kami adalah tim yang sulit dikalahkan di kandang," tutur Valverde.
"Hal terbaik adalah kami bisa bersaing dalam pertandingan seperti ini, meskipun mengetahui potensi lawan kami," tegasnya.
Sumber
total komentar :