Manchester United berhasil mengalahkan Liverpool di kandang dengan sor 2-1. Hasil itu membuat 'Setan Merah' mempertegas posisinya di jajaran empat besar Premier League.
Dua gol Juan Mata berhasil membawa Manchester United menjungkalkan tuan rumah Liverpool di pekan ke-30 Liga Inggris. Setan Merah menang 2-1 atas Liverpool dalam laga tersebut.
Saat tertinggal, Liverpool justru kehilangan Steven Gerrard yang diusir dari permainan setelah diganjar kartu merah.
Memanfaatkan umpan Ander Herrera, Mata sukses menaklukan Simon Mignolet di menit 14 lewat sebuah sepakan mendatar. Pun dengan sepakan salto Mata di menit 59 yang memastikan kemenangan MU atas Liverpool.
Juan Mata membuka skor pertandingan untuk membawa MU memimpin 1-0, skor yang bertahan sampai turun minum. Reuters/Carl Recine.
MU memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dengan mencetak gol kedua, lagi-lagi lewat Mata.
Kapten Liverpool Steven Gerrard diganjar kartu merah saat melawan MU. (REUTERS) |
Tim tuan rumah mampu mencetak gol balasan lewat Daniel Sturridge. Di sisa waktu, Liverpool beberapa kali meneror pertahanan MU tapi hingga pertandingan MU mampu mempertahankan keunggulannya.
"Ini sangat luar biasa. Ini adalah hari yang paling bahagia sejak saya datang ke klub ini," ujar Mata dikutip Skysports.
Ini merupakan kemenangan kedua MU atas Liverpool di dua leg dalam tujuh musim terakhir.
Pemain termahal kedua di tim Manchester United ini memang tak secemerlang saat berkostum Chelsea. Namun, perlahan tapi pasti, Mata mulai menemukan bentuk permainannya lewat sentuhan tangan Louis van Gaal.
Sejak bergabung pertengahan musim lalu, pemain bernama lengkan Juan Manuel Mata Garcia ini sudah mencetak 14 gol dari 42 laga bersama MU.
Gol Juan Mata ke gawang Liverpool. (REUTERS/ Carl Recine Livepic) |
Sumber : Berita bola terupdate - GOL TERBAIK
total komentar :