Terus-menerus ditekan akhirnya gawang Indonesia jebol juga pada menit 11'. Gol yang kurang sedap karena lahir dari kesalahan Sergio van Dijk yang menanduk bola sepak pojok Vietnam ke arah pemain lawan, Que Ngoc Hai. Ngoc Hai pun tanpa kesulitan melepaskan tendangan untuk membawa timnya unggul 1-0 atas Indonesia.
Ngoc Hai!! Tendangan penjuru Vietnam dihalau Sergio van Dijk namun bola malah mengarah ke Ngoc Hai yang mengarahkan bola ke pojok atas gawang Meiga. Jebol gawang Merah-Putih.
Indonesia berhasil menyamakan kedudukan di babak pertama pertandingan Grup A Piala AFF 2014 melawan tuan rumah Vietnam. Gol balasa dicetak Zulham Zamrun di menit 32.
Gol tersebut lahir berkat kesalahan seorang pemain belakang Vietnam dalam menghalau crossing dari sayap kanan. Sundulannya tidak tepat, dan jatuh ke arah Zulham.
Gol Zulham M. Zamrun
ZULHAM ZAMRUN! Satu-satunya tembakan yang dilepaskan Indonesia ke arah gawang Vietnam berbuah gol! Tembakan Zulham mendatar menusuk ke pojok bawah tiang jauh.
Dengan dingin pemain Mitra Kukar itu berhasil melepaskan tendangan menyilang dari dalam kotak penalti, dan mengetarkan gawang Vietnam. Skor menjadi 1-1.
pic:detikcom |
Vietnam terus menggempur lini pertahanan Indonesia. Tuan rumah begitu bernafsu mencari tiga angka krusial.
Gol Vietnam dimenit 68 membuat kiper kurnia mega mengambil bola di kandang sendiri.
Vietnam menjebol gawang Kurnia Meiga melalui Le Cong Vinh. Tendangan keras dan akurat dari sang superstar mengembalikan keunggulan tuan rumah.
Umpan tarik Samsul Arif pada Sergio di kotak penalti bisa diblok. Tendangan sudut dihadapi Zulkifli, ternyata tidak ada yang menyambut umpan mantan pemain Persib.
Di menit 84 SAMSUL ARIF mencetak gol terbaik!!! Merangsek di sisi kanan kotak penalti, Samsul melepaskan tembakan mendatar dan kiper Vietnam keliru menangkap bola hingga si kulit bundar menembus gawang. 2-2!
Peluang terakhir Vietnam berhasil digagalkan dan pertandingan berakhir imbang.
BACA JUGA: Babak I Piala AFF: Vietnam Vs Indonesia Berbagi Angka 1-1
Susunan Pemain
Vietnam : Tran Nguyen Manh, Le Phuoc Tu, Dinh Tien Thanh, Ngyuyen Van Quyet, Que Ngoc Hai, Pham Thanh Luong, Vu Minh Tuan, Nguyen Hai Ahn, Nguyen Thanh Hien, Nguyen Xuan Thanh.
Cadangan : Nguyen Thanh Binh, Le Cong Vinh, Le Tan Tai, Nguyen Huy Cuong, Dinh Thanh Trung, Vo Huy Toan, Mac Hoang Quan, Nguyen Thanh Hien, Nguyen Minh Tung.
Indonesia : Kurnia Meiga, Zulkifly Syukur, Boaz Solossa, Raphael Maitimo, Rizky Rizaldi Pora, Achmad Jufriyanto, M Roby, Zulham Zamrun, Sergio van Dijk, Mohammad Ridwan, Manahati Lestusen.
Cadangan : Victor Igbonefo, Ramdani Lestaluhu, Evan Dimas, Cristian Gonzales, Made Wirawan, Imanuel Wanggai, Firman Utina, Samsul Arif, Supardi Nasir.
ASEAN Football Championship - 22 November 2014
• 19:00 Wib
• Sân vận động quốc gia Mỹ Đình (My Dinh National Stadium), Hà Nội (Hanoi)
Wasit: M. Tojo
Sumber
total komentar :